Jumat, 01 Oktober 2021 17:43
Editor : Redaksi

PALOPO -- Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Kota Palopo, Jumat (1/10/2021), dilaksanakan secara virtual. Upacara dipimpin Wali Kota Palopo, M Judas Amir dengan peserta Forkopimda serta jajaran OPD Pemkot Palopo

 

Saat membacakan amanatnya, Judas Amir mengharapkan masyarakat Palopo senantiasa mengamalkan nilai-nilai Pancasila secara baik. 

Selama dua hari terakhir ini, dirinya melakukan berbagai persiapan mengikuti upacara Hari Kesaktian Pancasila, bahkan dirinya memantau seruan menaikkan Bendera Merah Putih setengah tiang pada hari yang bersejarah itu. 

Baca Juga : Pemkot Palopo dan Bank Sulselbar Luncurkan Kartu Kredit Pemerintah Daerah

"Melalui momentum ini, saya ingin mengajak seluruh warga Palopo agar mempedomani nilai dan pesan-pesan yang terkandung dalam Pancasila," tandas Judas Amir.