Minggu, 11 Juli 2021 09:01

Kepala UPTD Budi Daya Perikanan Koltim Uraikan Tata Cara Pengelolaan dengan Bioflok

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kepala UPTD Budi Daya Perikanan Koltim Uraikan Tata Cara Pengelolaan dengan Bioflok

Sosialisasi perikanan dan pelatihan bioflok merupakan agenda terakhir program nonfisik TMMD Kodim 1412 Kolaka di Kabupaten Kolaka Timur.

RAKYATKU.COM -- Setelah program budi daya ikan air tawar dimasukkan dalam program TMMD ke-111, selanjutnya satgas melakukan sosialisasi kepada warga.

Sosialisasi dilaksanakan di aula kantor Desa Aere, Kecamatan Aere diikuti 93 warga. Turut hadir sebagai pembawa materi Kepala UPTD Budi Daya Perikanan Kabupaten Kolaka Timur, Hasbi Tampi.

Hasbi Tampi menyampaikan sejumlah poin besar seperti manfaat budi daya ikan melalui teknologi bioflok, budi daya ikan nila menggunakan bioflok, penyiapan ikan, pengelolaan ikan, prinsip umum pengelolaan media, penyiapan media, penebaran benih, menghitung kebutuhan pangan, menghitung kebutuhan molase, agar pengadaan bioflok di Desa Pekorea, Kecamatan Aere bisa dikelola dengan baik oleh masyarakat setempat.

Baca Juga : Bupati Kolaka Timur Resmikan Tiga Proyek Karya TMMD Ke-111 yang Jadi Kebanggaan Warga

“Pada penyiapan media, wadah diisi air bersih dan diaerasi. Bahan yang digunakan, berupa garam satu kilogram, molase 100 ml, probiotik 10 gram, dan kapur dolomit 50 gram atau 100 gram dalam kasus tertentu. Tekanan aerasi 30 liter per menit per titik batu aerasi/m3 setara 10 watt/m3. Media siap digunakan setelah tujuh hari kemudian,” jelas Hasbi.

Sejumlah hal penting lainnya perlu diperhatikan, kata dia, adalah pengecekan secara rutin terhadap kondisi media dan ikan.

Penebaran benih hendaknya dilakukan pada pagi atau sore hari untuk mengurangi stres pada ikan, lakukan aklimatisasi suhu. Khusus pemberian pakan dilakukan dua kali sehari, yaitu pagi dan sore hari.

Baca Juga : Gereja Weare Jadi Fasilitas Fisik Terakhir yang Dirampungkan TMMD Koltim

“Pakan dapat difermentasi menggunakan media bioflok. Basuhi pakan secara merata sekitar satu liter per delapan kilogram pakan. Fermentasi pagi untuk diberikan sore hari dan fermentasi sore untuk diberikan pagi besoknya,” terangnya.

Sosialisasi perikanan dan pelatihan bioflok merupakan agenda terakhir program nonfisik TMMD Kodim 1412 Kolaka di Kabupaten Kolaka Timur. Sehingga total sepuluh program nonfisik TMMD tuntas digelar di lokasi sasaran.

 

Penulis : Lisa Emilda
#TMMD kolaka timur