Jumat, 02 Juli 2021 20:11

60 Orang Positif Covid-19, Unhas Tarik Mahasiswa KKN Profesi Kesehatan dari Jeneponto

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ishaq Rahman
Ishaq Rahman

Universitas Hasanuddin menempatkan sebanyak 800 mahasiswa KKN Profesi Kesehatan (KKN-PK) di Jeneponto. Sebanyak 60 orang di antaranya ditemukan positif Covid-19.

RAKYATKU.COM -- Unhas menarik mahasiswa KKN Profesi Kesehatan dari Jeneponto. Keputusan itu diambil menyusul ditemukan 60 orang positif Covid-19.

"Mahasiswa KKN-PK pada posko-posko yang telah terkonfirmasi positif akan dilakukan penarikan untuk memastikan tidak terjadi penyebaran lebih lanjut," jelas Humas Unhas, Ishaq Rahman, Jumat (2/7/2021).

Pengelola KKN-PK Unhas juga mengapresiasi bantuan dan dukungan Pemerintah Kabupaten, khususnya Dinas Kesehatan Kabupaten Jeneponto, yang bersikap proaktif, tidak panik, dan sangat suportif dalam menangani isu ini.
Bentuk dukungan yang diberikan antara lain dengan melakukan pemeriksaan swab PCR secara gratis dalam rangka pelacakan kontak.

Baca Juga : Desa Wisata Kassi Rumbia, Jadi Tuan Rumah Peluncuran Program Ekosistem Keuangan Inklusif

Universitas Hasanuddin menempatkan sebanyak 800 mahasiswa KKN Profesi Kesehatan (KKN-PK) angkatan 80 di Kabupaten Jeneponto.

Data KKN-PK Unhas Angkatan 60 di Kabupaten Jeneponto

- Jumlah Peserta: 800 orang (dari 8 prodi kesehatan)
- Metode Online: 90 orang
- Metode Offline: 710 orang
- Lokasi: 70 desa (posko)
- Waktu pelaksanaan: 17 Juni – 17 Juli 2021
- Pelaksana: 66 orang (21 orang Satgas, 35 orang supervisor)

Baca Juga : Pemkab Jeneponto dan PLN Punagaya Jajaki Kerjasama Pemanfaatan Limbah Bonggol Jagung

Asal Program Studi

1. Profesi Dokter: 284 orang
2. Psikologi: 17 orang
3. Kedokteran Hewan: 61 orang
4. Ilmu Keperawatan: 110 orang
5. Fisioterapi: 54 orang
6. Ilmu Gizi: 67 orang
7. Kesehatan Masyarakat: 77 orang
8. Farmasi: 27 orang
9. Kedokteran Gigi: 103 orang

 

#KKN Profesi Kesehatan Unhas #Mahasiswa KKN Unhas #jeneponto