RAKYATKU.COM, WAJO - Sebanyak 140 calon santri Majelis Qurra’ Wal Huffadz (MQH) As’adiyah Masjid Jami Sengkang, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, mengikuti tes masuk, Sabtu (26/6/2021).
Pimpinan MQH As’adiyah Masjid Jami Sengkang, Muhammadong, mengungkapkan jumlah calon yang mendaftar tahun ini mengalami peningkatan. Untuk tahun 2021 sebanyak 140 santri.
"Saya bersyukur jumlah hafiz yang mendaftar di Majelis Qurra’ Wal Huffadz Masjid Jami Sengkang tahun ini mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Insyaallah semua yang mengikuti tes masuk akan diterima dan ditempatkan di beberapa tempat dalam naungan As’adiyah," kata Muhammadong.
MQH As’adiyah Masjid Jami Sengkang telah mempersiapkan pembina hafiz untuk memberikan tes kepada santri calon hafiz yang terdiri atas 14 kelompok.
Baca Juga : Membanggakan, Dua Hafiz Indonesia Sabet Juara MTQ Internasional di Amerika
"Dari 140 calon santri hafiz yang mengikuti tes terdiri tiga tingkatan. Ada tamatan SD/MI atau sederajat, MTs/SMP, dan MA/SMA," kata Ustaz Dody, salah satu pembina.
Mereka datang dari berbagai daerah, baik dari dalam maupun luar Sulawesi Selatan, seperti Kota Makassar, Parepare, Palopo, Kabupaten Sidrap, dan Pinrang. "Bahkan ada dari Provinsi Sultra dan Sulbar," ungkap Ustaz Dody.
Sultan, salah seorang orang tua calon santri, mengatakan sangat salut dengan keberadaan MQH As’adiyah Masjid Jami Sengkang.
Baca Juga : Membanggakan, Dua Hafiz Indonesia Sabet Juara MTQ Internasional di Amerika
"Kami berharap agar anak kami yang mengikuti tes masuk hari ini bisa lolos dan bisa di tempatkan di Masjid Jami As'adiyah dan tentunya ilmu yang diperoleh nantinya bisa bermanfaat bagi dirinya sendiri, orang banyak, agama, bangsa, dan negara," ucapnya.
Sekadar informasi, MQH As’adiyah Masjid Jami Sengkang merupakan Pondok Pesantren As’adiyah yang khusus membina para hafiz. Saat ini santrinya sudah tersebar di seluruh Indonesia.