Senin, 07 Juni 2021 18:05

30 Orang Tewas Dalam Tabrakan Kereta Api di Pakistan

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Tabrakan kereta api di Pakistan. (Ist)
Tabrakan kereta api di Pakistan. (Ist)

Tabrakan kereta api di Pakistan, mengakibatkan 30 orang tewas. Puluhan lainnya luka-luka.

RAKYATKU.COM - Dua kereta api bertabrakan di provinsi Sindh, Pakistan selatan pada Senin (7/6/2021). Dalam tabrakan kereta api ini, setidanya 30 orang tewas.

Dua kereta yang saling bertabrakan, melibatkan Millat Express dan Sir Syed Express.

Dikutip dari Mirror, atas insiden ini, puluhan orang terluka dan beberapa orang dilaporkan masih terjebak di reruntuhan.

Baca Juga : Kapolres Barru Sampaikan Duka dan Beri Santunan ke Keluarga Korban yang Ditabrak Kereta Api

Pejabat senior polisi distrik Umar Tufail membenarkan bahwa setidaknya 30 orang telah tewas, tetapi jumlah korban tewas bisa meningkat.

Millat Express sedang dalam perjalanan ke Sargodha dari Karachi sementara Sir Syed Express sedang menuju ke Karachi dari Lahore.

Kecelakaan kereta api di negara ini relatif umum. Awal tahun ini tabrakan kereta api juga terjadi di Pakistan, satu orang tewas dan puluhan luka-luka.

#Kereta Api