Jumat, 30 April 2021 19:01

Cegah Covid-19 dan Radikalisme, Apel Kebangsaan Tiga Pilar Digelar di Jeneponto

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Cegah Covid-19 dan Radikalisme, Apel Kebangsaan Tiga Pilar Digelar di Jeneponto

Apel kebangsaan dalam rangka penguatan sinergitas guna mencegah sebaran Covid-19.

RAKYATKU.COM,JENEPONTO -- Apel kebangsaan tiga pilar digelar di lapangan Mapolres Jeneponto, Jumat (30/4/2021). Apel dalam rangka penguatan sinergitas guna mencegah sebaran Covid-19.

Selain itu, juga penanggulangan terorisme dan paham radikalisme di wilayah Jeneponto jelang hari raya Idulfitri tahun 1442 Hijriah.

Kasubag Humas Polres Jeneponto, AKP Syahrul mengatakan Iksan Iskandar bertindak selaku pimpinan apel. Hadir para pejabat utama polres, para kapolsek jajaran polres, para perwira, dan seluruh personel jajaran Polres Jeneponto.

Baca Juga : Pemkab Jeneponto dan PLN Punagaya Jajaki Kerjasama Pemanfaatan Limbah Bonggol Jagung

"Arahan pimpinan apel, berharap untuk tetap bersinergi guna mencegah penyebaran Covid-19 dan penanggulangan terorisme dan paham radikalisme," terang Syahrul.

"Ancaman dan gangguan dengan maraknya berita hoax yang tidak bertanggung jawab. Oleh karena itu mari kita bersama-sama untuk mememeranginya. Berjalan dengan protokol kesehatan," tambah Iksan seperti ditirukan Syahrul.

Adapun peserta apel, antara lain satu peleton anggota Kodim 1425 Jeneponto, satu peleton anggota Sat Sabhara, satu peleton anggota Sat Lantas, satu pleton gabungan Satreskrim, Satnarkoba, dan Satintelkam, dan satu peleton anggota Satpol PP.

Baca Juga : Sabung Ayam di Jeneponto Berujung Tragis, 1 Tewas dan Dua Orang Kritis di Rumah Sakit

Kapolres Jeneponto AKBP Yudha Kesit Dwijayanto hadir bersama Dandim 1425 Jeneponto Letkol Inf Gustiawan Ferdianto. Perwira apel dipercayakan kepada Kasat Sabhara AKP Hambali dan komandan apel, Ipda Adi Jaya Buluara.

 

Penulis : Samsul Lallo
#apel kebangsaan #jeneponto