Kamis, 22 April 2021 15:22

Ketahuan saat Hendak Diantarkan Kurma, Mahasiswi UNM yang Tewas di Kamar Kos Ternyata Anak Polisi

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ketahuan saat Hendak Diantarkan Kurma, Mahasiswi UNM yang Tewas di Kamar Kos Ternyata Anak Polisi

Seorang saksi mengaku saat itu membawakan makanan berupa buah kurma pesanan kakaknya.

RAKYATKU.COM -- Kematian Atika Amalia Yudin masih misterius. Mahasiswi Universitas Negeri Makassar (UNM) itu ternyata ayahnya seorang polisi.

Ayahnya bernama Yudin Karsudin. Sekarang bertugas di Polres Luwu Timur. Itu diungkap paman almarhumah, Agus Samsi saat ditemui di lokasi kejadian, Kos Almira Jl Talasapang II, Komplek P&K, Blok AI, No 1, Kelurahan Gunung Sari, Kecamatan Rappocini, Makassar, Rabu malam (21/4/2021).

Atika adalah mahasiswi semester akhir jurusan PGSD Universitas Negeri Makassar. Dalam kamar kos tersebut, dia tinggal sendiri. Saat ditemukan, dalam kondisi tertelungkup dan sudah tidak bernyawa.

Baca Juga : Modus Kubur Kucing, Dua Orang Tak Dikenal Ternyata Kuburkan Bayi

Kanit Reskrim Polsek Rappocini, Iptu Nurman Matasa mengatakan, korban pertama kali ditemukan Nana, pemilik kos bersama Babinsa Kelurahan Gunung Sari.

"Jadi ditemukan dalam posisi tertelungkup di dalam ruang dapur di depan kamar mandi dalam kondisi sudah meninggal dunia," jelas Iptu Nurman, Kamis (22/4/2021).

Saksi lainnya, Anita menjelaskan, dirinya saat itu membawakan makanan berupa buah kurma pesanan kakaknya. Namun, karena pintu kamar kos korban tertutup, saksi meninggalkan kos dan langsung ke kantornya.

Baca Juga : Mayat Berbaju Hansip Ditemukan di Wajo

"Pada malam harinya saksi kembali datang bersama Bayu untuk mengecek kos korban dengan cara mengintip melalui ventilasi kamar namun tidak kelihatan. Pintu kamar korban masih tertutup sehingga meninggalkan tempat kejadian," ucapnya.

Sementara Nana mengaku mengecek kamar korban sekitar pukul 17.00 wita. Dia berniat membuka kamar kos korban dengan menggunakan kunci serep namun tidak bisa terbuka sehingga menghubungi Babinsa Gunung Sari dan Bhabinkamtibmas Gunung Sari untuk minta pertolongan.

"Sewaktu Babinsa tiba di TKP kemudian mendobrak pintu kamar kos korban. Pada waktu pintu terbuka kondisi korban dalam posisi tertelungkup di dalam ruang dapur di depan kamar mandi dalam kondisi sudah meninggal," ujar Iptu Nurman.

Penulis : Usman Pala
#mahasiswi UNM meninggal #penemuan mayat