Kamis, 15 April 2021 11:01

"Ewako!" Pelatih Syamsuddin Batola Buka Rahasia, PSM Akan Main Keras Lawan Persija

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
"Ewako!" Pelatih Syamsuddin Batola Buka Rahasia, PSM Akan Main Keras Lawan Persija

Syamsuddin juga mengatakan bahwa dengan semboyan "ewako", Pasukan Ramang akan memperlihatkan semangat orang Makassar yang sesungguhnya.

RAKYATKU.COM -- PSM Makassar akan menampilkan karakter khasnya yaitu bermain keras saat menghadapi Persija Jakarta pada leg pertama semifinal Piala Menpora 2021.

Permainan tersebut terbukti mampu membawa Juku Eja melaju sampai babak semifinal. Termasuk ketika mampu mengalahkan Persija Jakarta 2-0 di babak penyisihan Grup B di Stadion Kanjuruhan Malang.

Meskipun bermain keras, pelatih PSM Makassar Syamsuddin Batola tetap menekankan kepada pemainnya untuk tetap dalam koridor fair play.

Baca Juga : Jelang laga PSM v PSS, Syamsuddin Umar: PSM Kuat Bertahan, Lemah dalam Penyerangan

"Saya kira itulah ciri khas mereka, bagaimana bermain keras tetapi bagaimana tetap dalam koridor untuk fair play," ujar Syamsuddin, Rabu (14/4/2021).

Syamsuddin juga mengatakan bahwa dengan semboyan "ewako", Pasukan Ramang akan memperlihatkan semangat orang Makassar yang sesungguhnya.

Baca Juga : PSM Makassar Siap Kemungkinan Adu Penalti Lawan PSS Sleman

"Sebagai orang Makassar itu memperlihatkan semangatnya. Seperti yang dikatakan kapten saya, 'Ewako'. Itulah yang membuat pemain bersemangat untuk melawan Persija," katanya.

PSM Makassar satu-satunya semifinalis Piala Menpora yang tanpa pemain asing. PSM mengandalkan 100 persen pemain lokal. Termasuk beberapa pemain bertalenta dari Papua.

PSM Makassar dijadwalkan berhadapan dengan Persija Jakarta pada leg pertama babak semifinal Piala Menpora di Stadion Maguwoharjo Sleman, Yogyakarta, Kamis malam ini (15/4/2021) pukul 21.30 wita live di Indosiar.

Baca Juga : Prediksi M Ilham, Persija Akan Kewalahan Hadapi Persib

 

Penulis : Usman Pala
#PSM v Persija #Piala Menpora 2021