Sabtu, 06 Maret 2021 17:17

Bhabinkamtibmas Polsek Tempe Minta Warga Jangan Menyetrum Ikan di Danau

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bhabinkamtibmas Kelurahan Atakkae, Polsek Tempe, Polres Wajo, Bripka Robby Gunawan Kamal, saat menemui warga.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Atakkae, Polsek Tempe, Polres Wajo, Bripka Robby Gunawan Kamal, saat menemui warga.

"Kepada warga diberikan imbahuan agar tidak menangkap ikan di danau dengan cara menyetrum. Ini untuk menjaga ketahanan ikan dan sumber nabati," kata Bripka Robby Gunawan.

RAKYATKU.COM, WAJO - Menjaga kelestarian lingkungan perlu adanya kesadaran dari masyarakat. Bhabinkamtibmas Kelurahan Atakkae, Polsek Tempe, Polres Wajo, Bripka Robby Gunawan Kamal, menyambangi dan melakukan dialogis warga nelayan di Atakkae Tengnga, Lingkungan Bola Tellue Kelurahan Atakkae, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Sabtu (6/3/2021).

Sebagai garda terdepan dalam membina keamanan dan ketertiban masyarakat, Bripka Robby Gunawan menjalin silaturahmi dengan memberikan imbauan pada warga nelayan.

Apabila menangkap ikan di danau, jangan pakai dengan cara menyetrum, sebab menyetrum hal tersebut dapat dikategorikan pelanggaran hukum tentang lingkungan hidup dan dapat merusak habitat alam.

Baca Juga : Propam Polda Lakukan Penegakan Ketertiban dan Disiplin di Polres Wajo

"Kepada warga diberikan imbahuan agar tidak menangkap ikan di danau dengan cara menyetrum. Ini untuk menjaga ketahanan ikan dan sumber nabati," katanya.

Kegiatan ini rutin dilaksanakan Bripka Robby Gunawan di wilayah binaannya sebagai upaya untuk mendekatkan diri kepada tokoh agama, tokoh masyarakat, maupun tokoh lainnya.

Selain memberikan imbauan, juga diharapkan menciptakan situasi kamtibmas yang aman di kerukunan warga dan kerukunan umat beragama.

Penulis : Abd Rasyid. MS
#Polsek Tempe #polres wajo