Senin, 15 Februari 2021 23:58
Editor : Fathul Khair Akmal

RAKYATKU.COM, TAKALAR - Kondisi Pandemi Virus Corona atau Covid-19 yang berdampak kepada perkembangan ekonomi dan juga sejumlah UMKM yang terdampak, membuat Partai Golkar Sulawesi Selatan melalui Golkar Kabupaten Takalar, menyerahkan bantuan UMKM kepada pelaku Usaha yang merupakan binaan Partai Golkar Kabupaten Takalar, yang bertepatan dengan peletakan Batu Pertama pembangunan Kantor Golkar Takalar, Senin 15 Februari 2021.

 

Penyerahan itu langsung dilakukan oleh ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Taufan Pawe didampingi Plt Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Takalar, Zulkarnaen Arif, dan sejumlah Pengurus teras DPD I Partai Golkar Sulsel dan juga Pengurus dan kader Partai Golkar Kabupaten Takalar.

Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Taufan Pawe, mengatakan, bantuan itu dilakukan tidak lain untuk meringankan dan juga memberikan bantuan agar usaha UMKM yang ada di binaan Partai Golkar Takalar bisa tetap tumbuh dan berkembang ditengah Pandemi.

Baca Juga : Tim Hukum Golkar Sulsel Ikuti Bimtek Hukum Acara PHP yang Diselenggarakan MK

"Kita saat ini sangat memahami apa kemudian yang dialami sejumlah UMKM karena tidak normalnya kondisi yang ada, maka kemudian sebagai bentuk kepedulian dan juga komitmen mendukung Pemulihan Ekonomi yang dilakukan Pemerintah maka kita hadir untuk berkontribusi melalui Program tersebut,"katanya.

 

Dia menjelaskan, apa kemudian yang dilakukan Pengurus Golkar Takalar ini dengan berkontribusi untuk kemajuan Ekonomi ditengah wabah ini, perlu menjadi perhatian seluruh kader Partai Golkar dan Pengurus Partai Golkar di seluruh Sulawesi Selatan.

"Ini kemudian sangat layak untuk kita dukung dan bahkan kita berharap kegiatan ini bisa terus berlanjut dan bahkan layak untuk dicontoh dan dilaksakan daerah lainnya,"paparnya.

Baca Juga : Usai Hadiri Open House Airlangga, TP Minta Waspadai 'Makelar' Usungan Cakada Golkar dan Pimpinan Dewan

Diapun menjelaskan, bantuan ini memang tidak terlalu besar namun kami harap bisa sedikit meringankan dan menjadi modal tambahan bagi para pelaku usaha ini. Tapi apa kemudian yang dilakukan merupakan pikiran yang visioner dan diluar dari inpektasi Pengurus DPD I Partai Golkar Sulsel.

"Terima kasih atas inovasi yang dilakukan Plt Ketua DPD I Partai Golkar Kabupaten Takalar, ini sebuah pikiran yamg baik dan visioner bahkan saya sendiri menilai apa yang dilakukan ini diluar dari ekspektasi saya yang ada dari Kepengurusan ini,"jelas Wali Kota dua Periode ini.

Sementara itu, Plt Ketua DPD II Partai Golkar Takalar, Zulkarnaen Arif, mengatakan, penyerahan bantuan tersebut tidak lain merupakan inisiasi dan arahan Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel dan juga dukungan yang baik dari para Kader Partai Golkar Takalar.

Baca Juga : DPD II Golkar Palopo Sepakat Ganti Ketua DPRD

"Ini arahan langsung Bapak ketua DPD I dan juga dukungan yang baik dari seluruh kader Partai Golkar Takalar, serta beberapa kader Golkar, selain itu juga pihaknya akan menjadi motor penggerak dan menjalin komunikasi yang baik bagi beberapa perusahaan yang menyalurkan bantuannya berupa CSR bagi para pelaku usaha ini,"pungkasnya.