Senin, 15 Februari 2021 11:36

Kapolres Takalar Divaksin COVID-19 Tahap Kedua, Ini Pesannya untuk Masyarakat

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kapolres Takalar, AKBP Beny Murjayanto, saat menerima vaksin COVID-19 untuk tahap kedua di RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle, Takalar, Senin (15/2/2021).
Kapolres Takalar, AKBP Beny Murjayanto, saat menerima vaksin COVID-19 untuk tahap kedua di RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle, Takalar, Senin (15/2/2021).

"Alhamdulillah, setelah disuntik vaksin tidak ada apa-apa, seperti disuntik biasa saja. Jadi tidak perlu khawatir," kata AKBP Beny.

RAKYATKU.COM - Pemerintah telah mencanangkan program vaksinasi COVID-19 di seluruh Indonesia. Seluruh elemen masyarakat pun diharapkan mendukung penuh program ini.

Di berbagai daerah, vaksinasi dimulai dengan melakukan menyasar pejabat tingkat daerah, yakni pada jajaran forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda).

Seperti di Kabupaten Takalar, salah satu pejabat yang ikut dalam program vaksinasi ini adalah Kapolres Takalar, AKBP Beny Murjayanto.

Baca Juga : Pria di Takalar Ditemukan Tewas Usai Mengamuk di Hajatan

AKBP Beny bahkan telah menerima vaksin COVID-19 untuk tahap kedua yang dilaksanakan di RSUD H. Padjonga Daeng Ngalle, Takalar, Senin (15/2/2021).

Sebelumnya, pada tahap pertama, AKBP Beny menerima suntikan vaksin COVID-19 pada Senin (1/2/2021) lalu.

"Alhamdulillah, setelah disuntik vaksin tidak ada apa-apa, seperti disuntik biasa saja. Jadi tidak perlu khawatir," kata AKBP Beny.

Baca Juga : Tersinggung Saat Karoke di Acara Pesta, Satu Korban Meninggal Dunia

Setelah melakukan vaksinasi COVID-19 untuk tahap kedua, AKBP Beny menyampaikan kepada masyarakat bahwa vaksin aman dan tidak memiliki efek samping.

Dia juga mengimbau seluruh masyarakat terutama di Takalar yang berada di wilayah hukumnya agar turut menyukseskan kegiatan vaksinasi ini.

“Kami berharap agar masyarakat dapat mengikuti vaksinasi. Semoga kegiatan ini berjalan lancar sehingga terwujud masyarakat yang sehat dan produktif sehingga ekonomi pun kembali bangkit,” bebenya.

Penulis : Syukur
#polres takalar #vaksinasi covid-19