Rabu, 10 Februari 2021 23:09

Satu dari Dua Korban Tenggelam di Air Terjun Pung Bunga Maros Sudah Ditemukan

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Satu dari Dua Korban Tenggelam di Air Terjun Pung Bunga Maros Sudah Ditemukan

Salah satu korban mengalami kram dan tenggelam. Temannya berniat untuk membantu, namun rupanya ikut terbawa arus air terjun.

RAKYATKU.COM - Basarnas Sulsel menerjunkan tim rescue ke wisata air terjun Pung Bunga, Desa Bontomanurung, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros, Rabu (10/2/2021).

Dua orang yang tenggelam tersebut diketahui siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kartika Makassar. Keduanya dikabarkan tenggelam pada pukul 14.40 wita siang tadi.

Kepala Basarnas Sulsel, Djunaidi memerintahkan tim rescue Basarnas Sulsel untuk segera menuju ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian terhadap Raihan dan Jodion.

Baca Juga : Tim SAR Dikerahkan Cari Nelayan yang Hilang di Perairan Luwu

"Kedua korban diketahui tenggelam di Air terjun Pung Bunga. Salah satu korban mengalami kram dan tenggelam. Temannya berniat untuk membantu, namun rupanya ikut terbawa arus air terjun," ujar Djunaidi.

Djunaidi selaku SMC Operasi SAR mengatakan tim SAR gabungan telah melaksanakan pencarian terhadap kedua korban yang tenggelam tersebut. Satu di antara korban sudah berhasil ditemukan.

"Korban Raihan telah ditemukan. Sementara Joidon masih proses pencarian," tambahnya.

Baca Juga : Pensiunan BUMN Ditemukan Meninggal di Danau Balang Tonjong

Sebelumnya, informasi yang disampaikan oleh Kadus Baru Desa Bontomanurung, Kecamatan Tompobulu, Samsir mengatakan dua orang pengunjung air terjun tenggelam.

"Ada dua orang yang tenggelam sampai sekarang belum ditemukan. Kejadiannya tadi sekitar pukul 14.00 Wita," kata Samsir

Samsir mengatakan kedua pengunjung yang tenggelam tersebut merupakan pengunjung laki-laki. Dimana sebelumnya mereka datang bersama rombongan sekitar 10 orang.

Baca Juga : Nelayan Temukan Mayat Terapung, Ternyata Korban yang Sudah Tiga Hari Dicari

Samsir menerangkan, awalnya satu orang korban hampir tenggelam karena tidak bisa berenang. Melihat kondisi tersebut, satu orang teman lainnya berusaha menolong. Nahas keduanya akhirnya tenggelam.

 

Penulis : Syukur
#korban tenggelam