Rabu, 13 Januari 2021 20:42

Imbau Warga Tidak Risau dengan Vaksinasi Covid-19, Taufan Pawe: Presiden Jokowi Saja Divaksin

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Imbau Warga Tidak Risau dengan Vaksinasi Covid-19, Taufan Pawe: Presiden Jokowi Saja Divaksin

Pemkot Parepare telah menyiapkan 15 titik fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes) untuk melalukan vaksinasi kepada tenaga kesehatan.

RAKYATKU.COM,PAREPARE -- Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe mengimbau masyarakat agar tidak perlu takut melakukan vaksinasi.

Menurut wali kota bergelar doktor hukum itu, Presiden RI, Joko Widodo saja telah menjalani vaksinasi Covid-19.

Karena itu, Pemerintah Kota Parepare sendiri akan mendukung program vaksinasi yang digalakkan pemerintah pusat mulai hari ini.

Baca Juga : Depan Airlangga, Taufan Pawe Tegaskan Golkar Sulsel All Out Menangkan Prabowo-Gibran

"Kami berharap agar masyarakat diharapkan tidak perlu khawatir untuk melakukan vaksinasi," tulisnya melalui akun media sosial pribadinya, Rabu (13/1/2021).

Ia menjelaskan, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah mengeluarkan izin darurat terkait vaksin Sinovac Covid-19.

"Pemkot Parepare telah menyiapkan 15 titik fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes) untuk melalukan vaksinasi kepada tenaga kesehatan. Sebanyak 66.640 vaksin Sinovac Covid-19 telah tiba di Sulawesi Selatan. Kota Parepare sendiri mendapat alokasi sebanyak 2.079 vaksin," katanya.

Baca Juga : Sepak Terjang Advokat Taufan Pawe yang Kini Masuk Tim Hukum Prabowo-Gibran

Terkait waktu pelaksanaan, ketua DPD I Partai Golkar Sulsel tersebut mengaku masih menunggu jadwal .

"Saya dapat informasi jadwalnya masih di-hold dulu. Kita ada di gelombang kedua pada bulan Februari, yang pertama itu adalah Makassar, Gowa, dan Maros. Masih kita tunggu," katanya.

 

Penulis : Hasrul Nawir
#parepare #taufan pawe