Sabtu, 05 Desember 2020 14:05

Pulang Antar Pasien Covid-19, Ambulans Milik RSUD Bulukumba Bertabrakan Truk di Jeneponto

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pulang Antar Pasien Covid-19, Ambulans Milik RSUD Bulukumba Bertabrakan Truk di Jeneponto

Kecelakaan terjadi di jalan poros Jeneponto-Bantaeng. Tepatnya di Kampung Tamanroya, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto. Sekitar pukul 04.20 wita.

RAKYATKU.COM,JENEPONTO - Sebuah mobil ambulans milik RSUD Bulukumba mengalami kecelakaan di Jeneponto, Sabtu dini hari (5/12/2020). Mobil itu bernomor polisi DD 9415 RZ.

Kecelakaan terjadi di jalan poros Jeneponto-Bantaeng. Tepatnya di Kampung Tamanroya, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto. Sekitar pukul 04.20 wita.

Kasubbag Humas Polres Jeneponto, AKP Syahrul menjelaskan, mobil ambulans tersebut melaju dari arah Makassar. Mobil ini kembali ke Bulukumba setelah mengantar pasien Covid-19.

Baca Juga : Desa Wisata Kassi Rumbia, Jadi Tuan Rumah Peluncuran Program Ekosistem Keuangan Inklusif

Di lokasi, ambulans ini bertabrakan dengan sebuah truk yang datang dari arah berlawanan.

Beruntung, tak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Ambulans itu mengangkut seorang dokter, seorang perawat, plus sopir.

Pantauan Rakyatku.com, mobil ambulans dan truk sama-sama rusak berat di bagian depan.

Penulis : Samsul Lallo
#jeneponto #lakalantas