Selasa, 01 Desember 2020 22:02

Agar Tak Tiba-Tiba Ditambahkan ke Grup WhatsApp, Begini Caranya

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ilustrasi.
Ilustrasi.

WhatsApp memiliki opsi untuk mengizinkan orang tertentu untuk menambahkan Anda ke grup.

RAKYATKU.COM - Untuk para pengguna WhatsApp, sering kali siapa pun bisa sembarangan menambahkan Anda ke grup tertentu yang sebenarnya tidak diinginkan.

Bahkan pengguna bisa ditambahkan ke grup Whatsapp oleh pengguna yang tak dikenal.

Ada cara agar pengguna tak dikenal tak sembarangan menambahkan akun Anda ke sembarang grup.

Baca Juga : WhatsApp Tak Bisa Kirim Pesan, Pengguna Mengeluh di Twitter

WhatsApp memiliki opsi untuk mengizinkan orang tertentu untuk menambahkan Anda ke grup.

Berikut tips untuk tidak sembarangan menambahkan Anda ke grup WhatsApp.

1. Buka aplikasi WhatsApp, pilih opsi Lainnya atau tiga titik di sisi kanan.
2. Buka Pengaturan, lalu Akun > Privasi > Grup.
3. Pilih dari beberapa opsi jika Anda ingin ditambahkan ke grup:

Baca Juga : WhatsApp Luncurkan Fitur Baru: Kapasitas Grup Meningkat, Bisa Kirim File hingga 2 GB

- Semua Orang (Everyone): Jika Anda memilih semua orang, semua pengguna WhatsApp termasuk mereka yang nomornya belum tersimpan di kontak Anda akan dapat menambahkan Anda ke grup.

- Kontak Saya (My Contacts): Hanya kontak Anda yang dapat menambahkan Anda ke grup, seperti dilansir India Today, Senin (30/11).

- Kontak Saya Kecuali (My Contacts Except): Opsi ini memberi Anda pilihan untuk membatasi kontak tertentu agar tidak menambahkan Anda ke grup.

Baca Juga : Ingat! Daftar Ponsel Ini Diblokir WhatsApp per 1 November 2021

Ketika Anda sudah masuk di dalam sebuah grup, Anda juga bisa mematikan notifikasi grup WhatsApp dengan cara:

1. Buka grup yang pemberitahuannya ingin Anda nonaktifkan.
2. Pilih opsi Lainnya atau tiga titik di sebelah kanan.
3 Pilih opsi Bisukan (Mute) selama delapan jam, satu tahun bahkan selamanya.

#WhatsApp