Sabtu, 29 Agustus 2020 18:02

Jeff Bezos Jadi Orang Pertama di Dunia Kantongi Kekayaan Rp3.000 Triliun, para Pegawainya Demo

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Jeff Bezos. (Foto: AFP)
Jeff Bezos. (Foto: AFP)

"Berilah alasan yang bagus kenapa kami tidak pantas mendapatkan gaji minimum USD30 ketika pria ini menghasilkan USD 4.000 per detik."

RAKYATKU.COM - Jeff Bezos jadi orang pertama di dunia yang tercatat memiliki harta USD200 miliar atau nyaris Rp3.000 triliun.

Biar begitu, tidak semua orang senang, terutama karena cukup banyak pegawai Amazon, toko daring milik Bezos, masih kekurangan.

Dikutip dari Business Insider, lebih dari 100 demonstran berkumpul di depan mansion mewah kediaman Bezos di Washington, Amerika Serikat.

Baca Juga : Dituduh sebagai Lex Luthor, Muncul Petisi Larang Jeff Bezos Kembali ke Bumi

Mereka membawa guillotine, perangkat hukuman mati. Mereka memprotes gaji pegawai Amazon yang terhitung kecil.

Terlihat mantan pegawai gudang Amazon, Christian Smalls, menyuarakan aspirasinya. Smalls yang memang sering mengkritik Amazon ini meminta agar perusahaan menaikkan upah dari USD15 per jam menjadi USD30 per jam.

"Berilah alasan yang bagus kenapa kami tidak pantas mendapatkan gaji minimum USD30 ketika pria ini menghasilkan USD 4.000 per detik," katanya.

Baca Juga : Tercepat dalam Sejarah, Elon Musk Jadi Orang Terkaya di Dunia

Smalls dipecat dari pekerjaannya di gudang Amazon, kabarnya karena meminta Amazon lebih ketat dalam melindungi pegawai dalam masa pandemi Covid-19. Dia mengklaim diberhentikan setelah mengorganisir walk out para pekerja lain.

Sejak itulah, dia sering memimpin demonstrasi yang menyasar Jeff Bezos serta Amazon. Terlebih Amazon memang mendulang untung sangat besar seiring orang makin sering berbelanja online di tengah pandemi Covid-19.

#Jeff Bezos #Orang terkaya