RAKYATKU.COM - Seorang perempuan tak kuasa menahan amarahnya ketika mendapati sobekan masker wajah di dalam menu chicken nugget yang dia beli dari restoran cepat saji.
Perempuan bernama Laura Arber, 32 tahun, mengatakan, putrinya yang masih kecil hampir tersedak saat memakan chicken nugget tersebut.
Ia mengaku menemukan sobekan masker wajah berwarna biru pada dua dari 20 chicken nugget yang ia beli sebuah gerai di Aldershot, Hampshire, Inggris, Selasa 4 Juli 2020.
Baca Juga : Wanita Ini Cek Rekening Bank Setelah 60 Tahun, Perubahan Saldonya Bikin Kaget
Menurut Mirror, awalnya Arber bersama tiga dari empat anaknya sedang menyantap nugget yang mereka beli di rumah.
Dia berkata ketika anak-anaknya duduk di sofa, dia tiba-tiba menyadari bahwa Maddie yang berusia enam tahun, tersedak.
Wanita berusia 32 tahun itu pun seketika mengambil tindakan dengan memasukkan jari-jarinya ke tenggorokan putrinya tersebut.
Baca Juga : Pria Ini Kesulitan Bernapas Bertahun-tahun, Ternyata Ada Gigi Tumbuh di Rongga Hidung
Ia sangat terkejut saat menemukan potongan masker yang masih lengkap dengan jahitan di bagian pinggirannya.
"Ketika putri kecil saya mulai tersedak dan saya memasukkan jari-jari saya ke tenggorokannya untuk memutarnya di sana saya menemukan masker berwarna biru," katanya.
" Saya bahkan tidak berpikir itu chicken nugget, saya lihat di kotak ada lagi lembaran biru muncul dari satu nugget lainnya." ujar dia dikutip dari dream.co.id.
Baca Juga : Menikah di Tanggal Cantik, Pasangan Beruntung Ini Dapat Buku Nikah "Lima Juta Kisah Cinta"
Arber mengatakan, dia langsung menghubungi gerai tempat ia membeli chicken nugget, sebelum kembali ke restoran untuk berbicarakan dengan manajer toko.
Karyawan gerai tersebut mengatakan kepadanya chicken nugget tersebut tidak dimasak di tempat.
Dalam percakapan per telepon itu pihak restoran tidak meminta maaf, bahkan mereka tidak berniat menghentikan penjualan produk itu untuk sementara waktu.
Baca Juga : Percaya Tidak Percaya, Orang Ini Telan Ponsel Nokia 3310
" Sebelum pergi saya berkata, 'apakah Anda akan terus menjual makanan ini?' Karyawan di sana sepertinya tak berniat menghentikan penjualan dan itu adalah masalah besar bagi saya," ucap dia.
" Saya tidak percaya melihat cara manajemen mereka menangani perkara ini," tegas dia.
Ia lantas membagikan kisahnya tersebut ke grup Facebook di akun pribadinya.
Baca Juga : Seperti Reka Ulang, Perkelahian Keluarga di Taman Margasatwa, Malamnya para Hewan Ikut Berkelahi
" Bagaimana jika saya keluar dari kamar dan putri saya tersedak? Dia bisa saja mati. Ini terjadi begitu cepat."
Juru bicara gerai penjual makanan di Inggris itu membagikan pernyataan dan meminta maaf atas insiden tersebut.
"Keamanan pangan adalah yang paling penting bagi kami dan kami menekankan pada kontrol kualitas, mengikuti standar ketat untuk menghindari ketidaksempurnaan," kata juru bicara tersebut.
Baca Juga : Seperti Reka Ulang, Perkelahian Keluarga di Taman Margasatwa, Malamnya para Hewan Ikut Berkelahi
"Setelah kami mengetahui masalah tersebut, kami membuka penyelidikan penuh dengan supplier yang relevan."
"Dan, kami mengambil tindakan untuk memastikan produk apa pun dari supplier ini dihapus dari restoran."
"Kami meminta maaf kepada pelanggan yang bersangkutan, dan mereka yang terkait melakukan percakapan dengan tim customer service kami," tambah juru bicara tersebut.