Sabtu, 08 Agustus 2020 09:06
Musda Golkar Sulsel

Taufan Pawe Suksesor Nurdin Halid

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Foto-foto: IST
Foto-foto: IST
Foto-foto: IST
Foto-foto: IST
Foto-foto: IST
Foto-foto: IST
Foto-foto: IST
Foto-foto: IST
Foto-foto: IST
Foto-foto: IST

Taufan Pawe akhirnya terpilih sebagai ketua Golkar Sulsel periode 2020-2025.

JAKARTA - Taufan Pawe melenggang mulus sebagai ketua Golkar Sulsel periode 2020-2025 menggantikan Nurdin Halid. Wali Kota Parepare dua periode itu terpilih melalui musyawarah mufakat dalam Musda Golkar Sulsel X yang berlangsung di Jakarta, Jumat (7/8/2020) malam.

"Kesimpulannya, saya mengumumkan kepada kita semua. Kami bermufakat, kami menyepakati bapak Taufan Pawe untuk memimpin Partai Golkar Sulawesi Selatan periode 2020-2025," kata Supriansa yang didaulat sebagai juru bicara hasil musyawarah.

Supriansa adalah lawan kuat Taufan Pawe dari empat calon ketua yang bertarung. Dua nama lainnya adalah Hamka B Kady dan Syamsuddin Hamid.

Baca Juga : Farouk Calon Kuat Sekretaris Golkar Sulsel

Keempat nama ini dinyatakan lolos sebagai calon setelah disetujui dalam forum Musda Golkar Sulsel yang dipimpin Nurdin Halid. Padahal, idealnya cuma tiga calon yang bisa lolos jika merujuk aturan main internal beringin.

"Tidak diabaikan (syarat jumlah dukungan). Kenapa, karena ada diskresi ketum. Itulah kemudian, ada diskresi ketua umum, ada kesepakatan musyawarah peserta Musda. Maka ada empat calon," jelas Nurdin Halid.

Hasil keputusan forum, empat nama ini lalu dikonsultasikan ke Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto. Sekira pukul 19:00 WIB, sidang lalu diskors.

Baca Juga : 4 Kandidat Lolos Jadi Calon Ketua Golkar Sulsel, NH: Ada Diskresi Ketum

Apa hasil konsultasi dengan Airlangga? Dari hasil pemilihan ketua Golkar Sulsel semalam, Airlangga nampaknya konsisten agar pemilihan ketua Golkar Sulsel menghindari voting demi menjaga soliditas partai. Intinya, jangan ada polarisasi.

Jelang tengah malam, amanah Airlangga dijalankan empat calon ketua Golkar Sulsel. Mereka berembuk untuk mendorong satu nama. Pertemuan cuma berlangsung singkat di sebuah ruangan khusus yang sudah disiapkan. Sekira 10 menit dan memutuskan satu nama, Taufan Pawe.

Supriansa bersama dua kandidat lainnya, menitipkan harapan besar kepada Taufan Pawe, agar Partai Golkar Sulsel semakin besar di masa yang akan datang.

 "Insyaallah kita bersama, Partai Golkar akan bangkit dan lebih hebat lagi," demikian kata Supriansa.
 
Penulis : Fathul Khair
#Musda Golkar Sulsel