RAKYATKU.COM - Penduduk di Kazakhstan terkejut dengan fenomena aneh, yang membuat hamparan pantai berubah menjadi merah gelap, menyerupai noda darah besar.
Noda-noda merah itu terlihat di salju putih jernih, sehingga menciptakan fenomena memikat.
Fenomena itu terlihat di Riviera Kaspia, di kota Aktau di Kazakhstan tenggara. Foto-foto mengejutkan dari laut itu telah dibagikan di dunia maya, yang membuat banyak orang khawatir.
Namun, pakar lingkungan setempat mengklaim bahwa air itu tidak tercemar meskipun penampilannya meresahkan.
Menurut media lokal, alasan perubahan warna itu disebabkan oleh ganggang, khusus yang dikenal sebagai Diatom.
Meskipun penampilannya mengerikan, ganggang itu tidak menyebabkan bahaya bagi ikan atau manusia yang bersentuhan dengannya.
Meski demikian, pengguna internet yang meliha foto itu terganggu oleh penampilan anehnya.
"Meskipun mereka dapat mengatakan apa yang mereka inginkan, jumlah ganggang di sana menunjukkan bahwa ada sesuatu yang salah dengan Laut. Terlalu banyak," komentar satu orang.