RAKYATKU.COM, JENEPONTO -- Jeneponto Smart Branding, berhasil meraih penghargaan Governor Award For Innovasion (GAFI) 2019. Penghargaan ini dari Gubernur Sulawesi Selatan, untuk kategori Inovasi Lainnya.
Dalam rilis yang diterima Rakyatku.com, penyerahan penghargaan ini berlangsung di Hotel Grand Asia Makassar, Selasa, 3 Desember 2019.
GAFI merupakan penghargaan tertinggi di Sulawesi Selatan, yang diberikan kepada daerah. Dasarnya, daerah itu berhasil mengembangkan inovasi terbaru. Inovasi itu telah diaplikasikan di daerah masing–masing.
Wakil Bupati Jeneponto Paris Yasir, yang hadir menerima penghargaan itu berharap, raihan penghargaan ini menjadi momentum, untuk lebih mewujudkan kebersamaan dalam mengoptimalkan program pemerintah.
"Inilah inovasi yang kita kembangkan, guna mempromosikan Jeneponto kepada para investor. Berharap ke depannya, lebih banyak lagi investor yang berminat berinvestasi di Jeneponto. Kami siap memberikan layanan yang terbaik," kata Paris.
Paris sangat mengapresiasi seluruh tim yang terlibat dalam Jeneponto Smart Branding, yang telah bekerja cerdas dan bersinergi dengan seluruh pihak terkait.
Jeneponto Smart Branding (JSB) ditunjuk oleh Bupati Jeneponto, mewakili Kabupaten Jeneponto bersaing dengan daerah lainnya di Sulawesi Selatan. Ini merupakan hasil inovasi yang dilakukan, berdasarkan visi Bupati Jeneponto, yaitu; Jeneponto Smart.
“JSB dilaksanakan oleh Dinas Penanaman Modal dan PTSP Jeneponto sejak 2017. Merupakan strategi promosi dan pelayanan investasi yang kolaboratif, mindset- changing dan digital kekinian," kata Mernawati, Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Jeneponto.
Sebelum ada JSB kata dia, Kabupaten Jeneponto belum memiliki strategi branding yang kuat, yang dapat mengangkat citra dan menarik investor ke Jeneponto.
Selain itu, saat itu kinerja layanan perizinan masih konvensional. Dan melalui JSB yang didampingi oleh Citiasia Center for Smart Nation (CCSN) ini, Jeneponto sudah memiliki profil investasi, logo dan maskot daerah yang menarik serta kualitas layanan perizinan juga sudah digital kekinian.
Untuk melanjutkan JSB, pada 14 – 15 Desember 2019, Jeneponto akan melakukan calendar of event, yaitu Jeneponto Expo 2019, yang kegiatannya meliputi, pameran dan Jeneponto Run 2019.
"Mari kita sama–sama bangun Jeneponto, karena tanpa kebersamaan kita, tidak akan mampu membangun daerah yang kaya akan potensi yang siap dikembangkan," pungkas Mernawati.