Senin, 25 November 2019 18:30

Ternyata Ini 2 Alasan IMB Tak Hadiri Pelantikan Iwan Aras

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Andi Iwan Darmawan Aras (kedua dari kanan), usai dilantik sebagai Ketua Gerindra Sulsel di Hotel Claro, Senin (25/11/2019).
Andi Iwan Darmawan Aras (kedua dari kanan), usai dilantik sebagai Ketua Gerindra Sulsel di Hotel Claro, Senin (25/11/2019).

Mantan Ketua DPD Gerindra Sulsel, Andi Idris Manggabarani (IMB), tak hadir dalam pelantikan pengurus baru Gerindra Sulsel. Pelantikan tersebut digelar di Hotel Claro, Jalan AP Pettarani, Makassar, Sen

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Mantan Ketua DPD Gerindra Sulsel, Andi Idris Manggabarani (IMB), tak hadir dalam pelantikan pengurus baru Gerindra Sulsel. Pelantikan tersebut digelar di Hotel Claro, Jalan AP Pettarani, Makassar, Senin (25/11/2019).

Teka-teki alasan ketua Dewan Penasihat Daerah Gerindra Sulsel tak hadir, akhirnya terjawab. Menurut Ketua Gerindra Sulsel, Andi Iwan Darmawan Aras, IMB telah meminta izin kepadanya karena berhalangan hadir.

"Beliau tadi menyampaikan ke saya, bahwa ada acara pernikahan di Jakarta yang harus dia hadiri," kata Iwan Aras kepada Rakyatku.com mengenai hal tersebut.

Selain itu, kata Iwan Aras, IMB juga sementara menghadiri Musyawarah Nasional (Munas) Real Estate Indonesia (REI) di Jakarta. IMB sendiri merupakan ketua DPD REI Sulsel periode 2002-2005 dan 2005-2008. Saat ini, dirinya juga tercatat sebagai wakil ketua DPP REI.

"Hari ini juga merupakan hari pertama atau pembukaan Munas REI. Beliau mau menghadiri acara tersebut, karena merupakan agenda pemilihan ketua umum REI pusat," demikian Iwan Aras.

Dalam struktur baru kepengurusan Gerindra Sulsel, IMB didaulat sebagai ketua Dewan Penasihat Daerah Gerindra Sulsel.

Di posisi tersebut, IMB membawahi sejumlah mantan ketua DPD Gerindra Sulsel. Sebut saja La Tinro La Tunrung, dan Andi Rudiyanto Asapa. Di posisi tersebut juga ada nama mantan Wakil Gubernur Sulsel dua periode, Agus Arifin Nu'mang; Anggota DPR RI, Azikin Solthan; hingga Felicitas Tallulembang dan Mestarianty Habie.