RAKYATKU.COM, PAPUA - Akun Facebook Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB), memposting sebuah foto pria berambut cepak, terbaring di bangsal.
Ada luka di dada dan lengannya. Pria itu tampak memejamkan mata.
Dalam captionnya, TPNPB menyebut pria itu adalah anggota TNI yang ditembak mati bos OPM di Nduga, Egianus Kogeya.
Menurut akun tersebut, Egianus juga menembak kendaraan TNI pada Jumat, 16 Agustus 2019 di Danau Habema. Egianus kata akun tersebut, siap bertanggung jawab.
"Nama saya Egianus Kogeya, Panglima TPNPB Kodap III Ndugama. Kenapa Pemerintah RI selalu sebut kami orang tak dikenal?" ujar Egianus sebagaimana dituliskan akun Facebook TPNPB tersebut.
Egianus mengaku sudah menembak dua anggota Kopasus di gereja Derakma pada 14 Agustus, lalu pada 16 Agustus 2019, dia menembak dua strada di Danau Habema.
"Jadi 3 orang tertembak itu," kata pria yang telah mengeksekusi mati pekerja PT Istaka Karya pada akhir Desember 2018 itu.
Sebelumnya, dua iring-iringan pasukan TNI ditembak di dekat Danau Habema. Dua orang personel TNI terluka dalam penembakan yang terjadi pada 16 Agustus 2019 tersebut.