RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Melampiaskan kerinduan terhadap sosok pemimpin yang dikenal sangat visioner, ribuan warga Kota Makassar yang tergabung dalam berbagai komunitas, mendatangi salah satu destinasi wisata di Bukit Tokka Tena Rata, Desa Bontomarannu, Kecamatan Moncongloe Kabupaten Maros, Jumat malam, (16/8/2019).
Kedatangan mereka bukan hanya sekadar piknik atau berlibur, tetapi ribuan warga ini datang untuk mengikuti kegiatan "Kemah Merah Putih" di bukit terdekat dari kota Makassar ini.
Moh Ramdahan Pomanto mengucapkan terima kasih tak terhingga, kepada warga yang datang memeriahkan kegiatan Kemah Merah Putih ini. Kegiatan tersebut menjadi ajang silaturahmi bagi para simpatisan dan loyalis Danny Pomanto.
Di kesempatan itu, mantan Wali Kota Makassar ini, mengaku bahwa semangat dari para loyalis yang berjumlah ribuan tersebut, membuatnya juga bertambah semangat untuk maju kembali bertarung di Pemilihan Wali Kota Makassar 2020-2025.
"Kenapa saya mau maju di 2020, karena adaki semua bikin semangat," kata Danny di depan ribuan warga dan simpatisannya.
Tidak hanya itu, Danny juga menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada warga di sekitar Bukit Tokka Moncongloe.
"Saya juga berterima kasih kepada saudaraku di Tokka Maros ini, kegiatan ini juga tidak lepas dari bantuan saudaraku di sini," ucapnya.
Ketua Panitia Kemah Merah Putih, Benny Iskandar mengatakan, dengan semangat kebersamaan dan kekompakan, sehingga semua bisa berkumpul pada kegiatan Kemah Merah Putih.
"Kami siap dan pasang badan untuk bapak Danny Pomanto, guna maju di 2020-2025. Beliau sudah teruji kemampuannya dalam memimpin Kota Makassar," ungkap Benny disertai teriakan 'Oppoki' dan 'Tungguma.'
Sementara, anggota DPRD Makassar dari Fraksi Golkar, Wahab Tahir mengungkapkan, jika Danny Pomanto masih dirindukan dan sangat diidolakan oleh warga.
"Ini buktinya kalau beliau (Danny Pomanto) masih diidolakan sama masyarakat. Kami pun sangat berharap beliau maju di 2020 nanti. Banyak harapan yang kami titip untuk kemajuan Makassar ke depan, " pungkas Wahab Tahir yang juga hadir berbaur dengan loyalis Danny Pomanto di Bukit Tokka.
Sekadar diketahui, Kemah tersebut bertemakan "Merdeka atau Mundur Lagi!" akan digelar selama dua hari berturut-turut, 16 hingga 17 Agustus 2019.
Danny Pomanto hadir bersama 1.000 anggota komunitas yang mewakili 179 komunitas di Kota Makassar.