Minggu, 04 Agustus 2019 19:31

Listrik Padam, Sepasang Mempelai di Bandung Bersanding Gelap-gelapan di Pelaminan

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Suasana resepsi pernikahan Shela dan Iwan sebelum listrik padam. (FOTO: DOK HARRY SAFARI)
Suasana resepsi pernikahan Shela dan Iwan sebelum listrik padam. (FOTO: DOK HARRY SAFARI)

Padamnya listrik di sejumlah wilayah di Jawa mengacaukan resepsi pernikahan di Kabupaten Bandung. Kedua mempelai akhirnya bersanding gelap-gelapan.

RAKYATKU.COM - Padamnya listrik di sejumlah wilayah di Jawa mengacaukan resepsi pernikahan di Kabupaten Bandung. Kedua mempelai akhirnya bersanding gelap-gelapan.

Resepsi pernikahan itu berlangsung di Balai Desa Sukasari, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung, Minggu (4/8/2019).

Sepasang mempelai, Shela dan Iwan awalnya begitu semringah menyambut tamu-tamu yang datang. Wajah-wajah bahagia tergambar dengan jelas.

Tiba-tiba listrik padam. Tuan pesta dan para tamu masih santai. Mereka mengira, listrik padam hanya sebentar, seperti biasanya. Ternyata hingga berjam-jam listrik tak kunjung menyala.

Tuan pesta, Hadi Pramudya baru sadar setelah melihat ucapan permohonan maaf dari PLN berseliweran di media sosial.

"Hingga acara selesai, masih mati lampu. Seharusnya ada pemberitahuan dari PLN sehingga tidak merugikan pelanggan seperti ini," ujar Hadi seperti dikutip dari Kompas.com, Minggu (4/8/2019). 

Dia menganggap permintaan maaf yang dikeluarkan PLN di media sosial hanya basa-basi. Seharusnya, kata dia, PLN bisa mengantisipasi hal ini agar tidak ada yang dirugikan seperti dirinya.

Salah seorang tamu, Harry Safari menceritakan suasana saat listrik padam. Resepsi akhirnya jadi serasa sepi. Biduan yang telanjur didatangkan akhirnya tak bisa menyanyi.

Tidak hanya itu, gedung juga terasa panas dan gerah. Kipas angin di balai desa itu juga mati. Meski demikian, tamu tetap berdatangan.

"PLN bikin mati gaya," kata Harry.