Minggu, 30 Juni 2019 16:46

Detik-detik Terakhir Sebelum Bunuh Diri, Jeon Mi Sun Sempat Telepon Ayah

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Jeon Mi Sun. (sumber: Soompy.com)
Jeon Mi Sun. (sumber: Soompy.com)

Jeon Mi Sun adalah artis Korea terpopuler. Dia memulai debut sebagai aktris pada tahun 1990 dan telah memiliki filmografi film, dan drama yang terkenal.

RAKYATKU.COM - Jeon Mi Sun adalah artis Korea terpopuler. Dia memulai debut sebagai aktris pada tahun 1990 dan telah memiliki filmografi film, dan drama yang terkenal.

Beragam drama Korea populer telah dia bintangi, diantaranya, Hwang Jini (2006), King Of Baking Moon Embracing The Sun (2012), Reply 1988 (2015), Six Flying Dragons (2015), dan Who Are You: School (2015).

Sabtu, 29 Juni 2019, artis berusia 48 tahun itu ditemukan tak bernyawa di sebuah kamar hotel di kawasan Jeonju.

Jasadnya ditemukan sang manajer di kamar mandi hotel tersebut.

Ketika ditemukan, Jeon Mi Sun sudah tidak bernapas, tidak sadar, tidak memiliki denyut nadi, dan jantungnya tidak berdetak.

Di Jeonju, Jeon Mi Sun dalam rangka pertunjukan teater 3 Days and 2 Nights with My Mother.

Polisi tiba di TKP setelah mendapat laporan pada pukul 11.43 waktu setempat.

Juru bicara Kepolisian Jeonbuk menyatakan, dari penyelidikan awal, mereka meyakini Jeon Mi Sun meninggal dunia karena bunuh diri.

Hasil pemeriksaan via CCTV menunjukkan, Jeon Mi Sun check-ini ke kamar hotel sekitar pukul 01.00 dini hari. Dia masuk ke kamar sendirian dan tidak ada orang lain yang mengikutinya.

"Tidak ada bukti pembunuhan atau kedatangan orang lain dan tidak ada surat terakhir yang ditemukan," kata polisi.

Setelah itu, tak ada orang lain yang masuk ke dalam kamar Jeon Mi Sun.

Pihak kepolisian menjelaskan, ada beberapa alasan potensial yang diduga menyebabkan Jeon Mi Sun memutuskan mengakhiri nyawanya sendiri.

Ibu dari Jeon Mi Sun juga tengah sakit parah.

Karena segala permasalahan itulah, tampaknya Jeon mi Sun menjadi depresi.

"Seorang anggota keluarga baru saja meninggal, dan dengan ibunya sakit, sepertinya Jeon Mi Sun sedang mengalami depresi," ujar polisi.

Jeon Mi Sun sempat menelepon ayahnya sekitar pukul 01.40 dinihari dan meninggal dunia dua jam kemudian.

Polisi mengestimasi waktu tersebut karena ada orang-orang yang mencoba menghubunginya.

"Dia menelepon ayahnya pada pukul 01.40 pagi dan diduga dia meninggal dua jam kemudian. Kami memperkirakan waktu itu karena sejumlah orang mencoba menelepon Jeon Mi Sun," tambah mereka.