Minggu, 12 Mei 2019 12:15

Gagal di Pilkada, Tiga Mantan Legislator Kembali ke DPRD Sulsel

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Andi Edy Manaf
Andi Edy Manaf

Tiga mantan anggota DPRD Sulsel yang mundur karena maju pilkada akhirnya kembali ke parlemen. Hasil rekap suara menunjukkan mereka mendapat suara terbanyak.

RAKYATKU.COM - Tiga mantan anggota DPRD Sulsel yang mundur karena maju pilkada akhirnya kembali ke parlemen. Hasil rekap suara menunjukkan mereka mendapat suara terbanyak.

Ketiga mantan legislator tersebut yakni Ince Langke (Golkar), Andi Edy Manaf (PAN), dan Andi Sugiarti Mangun Karim (PPP).

Ince Langke mundur sebagai anggota DPRD Sulsel untuk bertarung di Pilkada Selayar 2010. Saat itu Ince berstatus calon wakil bupati mendampingi Samsul Alam Ibrahim. Namun, mereka kalah dari Syahrir Wahab-Saiful Arief.

Andi Sugiarti Mangun Karim maju di Pilkada Bantaeng berpasangan Andi Mappatoba. Sempat menggugat ke Mahkamah Konstitusi, mereka tetap kalah atas pasangan Ilham Azikin-Sahabuddin.

Sementara Andi Edy Manaf yang saat itu baru setahun di DPRD Sulsel mundur untuk bertarung di Pilkada Bulukumba. Edy juga berstatus calon wakil bupati mendampingi mantan Kadis Perhubungan Sulsel, Masykur A Sultan.

Ternyata jalan hidup mereka memang di parlemen. Buktinya, mereka kembali mendapat dukungan siginifikan dan terpilih ke DPRD Sulsel.

Di Dapil 4 yang meliputi Selayar, Jeneponto, dan Bantaeng, Ince Langke mendapatkan kursi kedua dengan suara pribadi 9.957. Sementara Andi Sugiarti Mangun Karim mendapat kursi keenam dengan 7.006 suara.

Sedangkan Andi Edy Manaf mendapatkan kursi terakhir di Dapil 5 yang meliputi Bulukumba dan Sinjai. Edy mendapatkan 14.479 suara pribadi.

Di dua dapil ini, beberapa mantan kontestan pilkada ikut lolos ke DPRD Sulsel. Mereka antara lain Mulyadi Mustamu (Partai Demokrat). Mantan ketua DPRD Jeneponto dan wabup Jeneponto itu sempat bertarung di Pilkada 2018.

Pada Pemilu 2019, Mulyadi Mustamu mendapatkan 16.879 suara. Dia memberi kontribusi besar atas 34.064 suara yang diraih Partai Demokrat di Jeneponto.

Di Dapil 5, caleg terpilih Partai Gerindra Andi Muhtar Mappatoba juga pernah maju di Pilkada 2013. Saat itu, dia mendampingi Andi Seto Gadhista Asapa. Namun, kalah dari Sabirin Yahya-Andi Fajar Yanwar.

Pada Pemilu 2019, Andi Muhtar Mappatoba meraih 11.282 suara atau terbanyak di internal Gerindra sehingga berhak mendapatkan kursi DPRD Sulsel.