Kamis, 07 Februari 2019 11:44

Hadiri Rakorsus, Ini 3 Sentilan Danny Pomanto untuk Perusda Makassar

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) untuk Perusahaan daerah (Perusda) di Hotel SwissBell, Makassar, Kamis (7/2/2019).
Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) untuk Perusahaan daerah (Perusda) di Hotel SwissBell, Makassar, Kamis (7/2/2019).

Sekretariat Daerah Kota Makassar melalui Bagian Perekomian dan Kerja Sama menggelar Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) untuk Perusahaan daerah (Perusda).

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Sekretariat Daerah Kota Makassar melalui Bagian Perekomian dan Kerja Sama menggelar Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) untuk Perusahaan daerah (Perusda) di Hotel SwissBell, Makassar, Kamis (7/2/2019).

Wali Kota Makassar, Mohamad Ramadhan Pomanto, yang hadir membuka Rakorsus tersebut memberikan beberapa sentilan kepada para direksi Perusda di Kota Makassar.

Pertama, kata dia, Perusda memiliki sejarah buruk. Selama ini, persoalan atau kasus hukum kebanyakan dari Perusda.

Kedua, Perusda diminta untuk tidak menjadi kerajaan kecil. Sering kali direksi Perusda terjebak zona nyaman. Sebab, menganggap perusahaan yang dikelolanya dianggap milik keluarga.

Ketiga, Perusda harus mengambil peran sekitar 30 persen untuk pendapatan Kota Makassar. Perusda harus berkomitmen membangun Kota Makassar.

"Perusahaan daerah lahir untuk memperkuat daerah. Salah satunya mendukung pendapatan daerah. Ini bukan Rakorsus kalau tidak menghasilkan solusi keterpurukan perusahaan daerah Kota Makassar," pungkas wali kota yang akrab disapa Danny ini.