Sabtu, 02 Februari 2019 17:59

Calon Pelatih PSM Darije Kalezic Sudah Tiba di Makassar

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Calon Pelatih PSM Darije Kalezic Sudah Tiba di Makassar

PSM Makassar malam nanti akan memperkenalkan secara resmi pelatih barunya untuk mengarungi kompetisi di musim 2019.

RAKYATKU.COM - PSM Makassar malam nanti akan memperkenalkan secara resmi pelatih barunya untuk mengarungi kompetisi di musim 2019.

Ada tiga nama yang disebut-sebut bakal menukangi PSM. Mereka adalah Marian Mihail, Erwin Van de Looi dan Darije Kalezic.

Namun, nama Darije Kalezic kuat dirumorkan akan melatih PSM. Hal tersebut juga bedasarkan ciri-ciri yang diungkapkan CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin.  

Kata Appi, sapaan akrab Munafri Arifuddin, calon pelatih Juku Eja memiliki pengalaman atau karir melatih di klub Benua Asia.

Kalezic lahir di Swiss (Eropa) dan kini tercatat sebagai warga negara Bosnia-Herzegovina.

Selain pernah melatih beberapa klub Eropa, seperti Roda JC, Stockport, Zulte Waregem dan De Graafschap, Kalezic juga tercatat pernah mengarsiteki dua klub Asia, yakni Taawon FC dan Wellington Phoenix.

Bahkan dalam sebuah foto yang beredar, seorang pria mirip Darije Kalezic sudah berada di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin. Ia didampingi craw PSM Makassar.

Darije Kalezic tampak mengenakan baju hitam dan celana berwarna abu-abu. Namun belum diketahui secara pasti waktu kedatangan Darije di Makassar.