Kamis, 10 Januari 2019 12:42

Penunggang RX King Penebar Teror Itu Berperawakan Gemuk

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ilustrasi
Ilustrasi

Kepolisian Resort Sidrap, tengah melakukan identifikasi terhadap sepeda motor RX King kuning, yang diduga dikendarai seorang pria saat berusaha melakukan aksi begal, terhadap pengendara motor yang mel

RAKYATKU.COM, SIDRAP -- Kepolisian Resort Sidrap, tengah melakukan identifikasi terhadap sepeda motor RX King kuning, yang diduga dikendarai seorang pria saat berusaha melakukan aksi begal, terhadap pengendara motor yang melintas di perbatasan Sidrap-Parepare.

Penunggang RX King kuning itu, berperawakan gemuk. Juga mengenakan helm hitam.

"Ini menjadi atensi kami," tulis Kapolres Sidrap, AKBP Budi Wahyono melalu pesan WA, Kamis (10/1/2019).

Menurut Budi, dia akan mengambil tindakan tegas, terhadap siapapun yang berniat melakukan tindakan melawan hukum di wilayahnya.

"Kami akan tindak tegas siapun yang akan lakukan tindakan melawan hukum, seperti begal, jambret dan lain-lain. Dari awal kita sudah sampaikan, akan menindak tegas para pelaku 3C (Curas, Curat & Curanmor)," urai dia.

Budi menambahkan, laporan pengguna jalan tersebut selanjutnya akan ditindaklanjuti pelaksanaan giat di wilayah hukum Polres Sidrap.

"Terutama tempat-tempat rawan kriminalitas, dan diharapkan warga tetap waspada dengan mengaktifkan Siskamling. Ini demi menjaga wilayahnya agar aman, terutama warga lain yang kebetulan melintas di daerah tersebut," beber Budi.

Diberitakan sebelumnya, Andir, Warga Kecamatan Mallusetasi, Kabupaten Barru, nyaris menjadi korban begal, saat melintas menggunakan sepeda motor di perbatasan Kabupaten Sidrap-Kota Parepare. 

"Pelaku berperawakan gemuk, memakai sepeda motor RX King warna kuning dan helm berwarna hitam," papar Andir.