Kamis, 03 Januari 2019 12:40

Selain Nokia, Smartphone Ini Juga Akan Memiliki 5 Kamera

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Desain case Huawei Mate P30 Pro
Desain case Huawei Mate P30 Pro

Perusahaan China itu akan merilis P30 Pro dan Mate 30 Pro, yang digadang-gadang akan membawa kamera lensa-penta.

RAKYATKU.COM - Pembuat smartphone sekarang tampaknya terobsesi untuk meningkatkan jumlah kamera. Itu dimulai dengan dual kamera, lalu tiga dan sekarang lima.

Nokia 9 PureView tampaknya akan menjadi smartphone pertama di dunia yang memiliki lima kamera di punggungnya. 
Tetapi pada akhir 2019, sebuah pesaing akan datang, dan itu adalah Huawei.

Perusahaan China itu akan merilis P30 Pro dan Mate 30 Pro, yang digadang-gadang akan membawa kamera lensa-penta.

Rumor itu berkembang berkat paten casing yang diajukan Huawei di China. Tampilannya hampir mirip dengan Mate 20 Pro, namun memiliki ruang kamera berbentuk persegi.

Jika mengikuti pola yang sama dari Mate 20 Pro, maka itu menunjukkan bahwa Huawei Mate 30 Pro akan memiliki lima kamera.

Apa keistimewaan yang akan ditawarkan kelima kamera itu, masih belum ada yang tahu.