Rabu, 11 September 2024 18:13

LKC Dompet Dhuafa Sulsel Bersama Dinkes Kabupaten Pangkep Resmi Luncurkan Program "Bidan Untuk Negeri"

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
LKC Dompet Dhuafa Sulsel Bersama Dinkes Kabupaten Pangkep Resmi Luncurkan Program "Bidan Untuk Negeri"

Acara ini merupakan bagian dari upaya memperluas akses layanan kesehatan ibu dan anak, terutama di wilayah-wilayah 3T (terpencil, terluar, dan terdalam).

RAKYATKU.COM -- Layanan Kesehatan Cuma-cuma (LKC) Dompet Dhuafa Sulawesi Selatan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Pangkep meluncurkan program "Bidan Untuk Negeri" di Aula Puskesmas Mandalle, Kabupaten Pangkep.

Acara ini merupakan bagian dari upaya memperluas akses layanan kesehatan ibu dan anak, terutama di wilayah-wilayah 3T (terpencil, terluar, dan terdalam).

Koordinator Wilayah LKC Dompet Dhuafa Sulawesi Selatan, Imran, S.Kep.,Ns, dalam sambutannya menjelaskan tentang program tersebut. Ia menekankan bahwa program ini adalah wujud nyata dari komitmen Dompet Dhuafa untuk mendekatkan akses pelayanan kesehatan di daerah terpencil serta mendukung pencapaian 12 indikator Standar Pelayanan Minimal (SPM) di sektor kesehatan.

Baca Juga : Dompet Dhuafa Sulsel Gelar Bedah Buku untuk Tingkatkan Literasi Sejarah di Kalangan Pemuda

“Program Bidan Untuk Negeri ini bukan hanya milik LKC Dompet Dhuafa, tetapi milik semua pihak—baik Pemerintah Daerah, Pemerintah Desa, maupun Puskesmas setempat. Kami berharap program ini dapat membantu mempercepat pembangunan berkelanjutan, khususnya di bidang kesehatan,” ungkap Imran.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pangkep, Hj. Herlina, S.Si, Apt, M.Kes, juga memberikan dukungan penuh terhadap program ini. Dalam sambutannya, ia menyatakan bahwa kerja sama dengan LKC Dompet Dhuafa ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan ibu dan anak, khususnya di wilayah yang akses kesehatannya masih terbatas.

“Kami berharap program Bidan Untuk Negeri ini tidak hanya dilaksanakan di Desa Coppo Tompong, tetapi juga bisa direplikasikan ke desa-desa lain di Kabupaten Pangkep yang memiliki akses kesehatan terbatas,” ujar Hj. Herlina.

Baca Juga : LKC Dompet Dhuafa Sulsel Luncurkan Program Kampung Sehati untuk 200 Keluarga Terdampak Banjir di Luwu

Program "Bidan Untuk Negeri" sejalan dengan misi pemerintah untuk menurunkan angka kematian ibu dan bayi serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat di daerah-daerah terpencil.

Dengan adanya program ini, diharapkan layanan kesehatan di pelosok negeri dapat semakin diperkuat, memberikan harapan baru bagi masyarakat untuk mendapatkan akses fasilitas kesehatan yang lebih baik.

Acara tersebut ditutup dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara LKC Dompet Dhuafa Sulawesi Selatan dan berbagai pihak terkait, sebagai bentuk komitmen bersama dalam mendukung suksesnya program "Bidan Untuk Negeri."

Baca Juga : Chiki Fawzi dan Daeng Uki Apresiasi Dompet Dhuafa Sulsel dalam Pemberdayaan Kopi di Desa Kahayya, Bulukumba

 

#Bidang Untuk Negeri #Dinkes Pangkep #Dompet Dhuafa Sulsel