Sabtu, 13 Juli 2024 20:53

Turnamen Mini Soccer Cilellang Cup II Bergulir, Suardi Saleh: Lahirkan Bibit Muda Sepakbola!

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Turnamen Mini Soccer Cilellang Cup II Bergulir, Suardi Saleh: Lahirkan Bibit Muda Sepakbola!

Pembukaan turnamen ini ditandai dengan tendangan kick-off oleh Bupati Barru. Dalam sambutannya, Suardi Saleh menyampaikan apresiasi kepada panitia pelaksana, kepala desa, dan camat atas terselenggaranya turnamen ini.

RAKYATKU.COM, BARRU - Bupati Barru, Suardi Saleh membuka Turnamen Mini Soccer Cilellang Cup II Tahun 2024 di Lapangan Sepak Bola Desa Cilellang, Kecamatan Mallusetasi, Kabupaten Barru, pada Sabtu (13/07/2024).

Pembukaan turnamen ini ditandai dengan tendangan kick-off oleh Bupati Barru. Dalam sambutannya, Suardi Saleh menyampaikan apresiasi kepada panitia pelaksana, kepala desa, dan camat atas terselenggaranya turnamen ini.

Ia berharap turnamen ini dapat menjadi agenda rutin tahunan dan melahirkan bibit-bibit pemain sepak bola berprestasi.

Baca Juga : Bupati Barru Tekankan Pentingnya Suara Anak dalam Pembangunan Daerah

"Saya berharap turnamen ini bukan hanya untuk mencari juara, tetapi juga untuk mengembangkan bakat dan potensi para pemain sepak bola muda di Kabupaten Barru," ujar Suardi Saleh.

Bupati Barru juga meminta kepada Askab PSSI Barru untuk melakukan penilaian dan mencari bibit-bibit pemain mini soccer handal yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Barru di tingkat provinsi dan nasional.

Suardi Saleh juga mengingatkan kepada para peserta untuk menjunjung tinggi sportivitas selama pertandingan. "Tunjukkan permainan yang cantik dan menarik sehingga penonton terpesona," imbuhnya.

Baca Juga : Bupati Barru Ajak Petani Tingkatkan Produktivitas Melalui Tradisi Mappalili

Selain itu, Suardi Saleh juga mengajak masyarakat untuk datang dan menonton turnamen ini serta berbelanja di UMKM yang ada di sekitar lokasi kegiatan. "Turnamen ini memiliki multiefek, yaitu olahraga maju dan ekonomi bangkit," tandasnya.

Sebelumnya, Kepala Desa Cilellang, Perawati Sukiman, menyampaikan terima kasih atas kehadiran Bupati Barru yang telah membuka turnamen ini. Ia mengatakan bahwa turnamen ini merupakan turnamen kedua dan akan menjadi agenda rutin setiap tahun.

"Kami berharap turnamen ini dapat melahirkan bibit-bibit pemain sepak bola berbakat yang dapat membawa nama baik Desa Cilellang dan Kabupaten Barru," kata Perawati H.Sukiman.

Baca Juga : Bupati Barru Dorong Kegiatan Berburu Babi Di Desa Lompo Tengah Jadi Atraksi Wisata Tahunan

Turnamen Mini Soccer Cilellang Cup II Tahun 2024 ini diikuti oleh 24 tim dari seluruh Kabupaten Barru dan berlangsung dari tanggal 13 Juli 2024 sampai dengan 04 Agustus 2024. Turnamen ini mengusung tema "Terus Melaju Untuk Sepak Bola Yang Lebih Maju".

Pada kesempatan tersebut, Bupati Barru juga menyerahkan bantuan untuk turnamen mini soccer Cilellang Cup II Tahun 2024. Bantuan tersebut berupa uang tunai dan peralatan sepak bola.

Turut hadir dalam acara pembukaan turnamen ini, Kabag Ekonomi, Kabag Pemerintahan, Kabag Ortala, Kabag Barang dan Jasa, Camat Mallusetasi, Danramil 1405-05 Mallusetasi.

Baca Juga : Dinas Pertanian Barru Bersama Petani: Mengatasi Tantangan El Nino dengan Varietas Pendek

Yang lainnya, Kapolsek Mallusetasi, Ketua TP PKK Kec.Mallusetasi, Ketua dan Anggota BPD Desa Cilellang, Pengurus PSSI ASKAB Barru, Tim Kesehatan Puskesmas Palanro, para sponsor, dan tokoh masyarakat.

#Pemkab Barru #suardi saleh