Rabu, 10 Juli 2024 20:14

Kadiskominfo SP Sulsel Hadiri Kegiatan Kolaborasi Sistem Statistik Nasional di Bali

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kadiskominfo SP Sulsel Hadiri Kegiatan Kolaborasi Sistem Statistik Nasional di Bali

Andi Winarno Eka Putra, menyampaikan, dari Dinas Kominfo-SP Sulsel turut hadir dan mendukung untuk kegiatan Kolaborasi Sistem Statistik Nasional

RAKYATKU.COM, BALI – Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Winarno Eka Putra, menghadiri kegiatan Kolaborasi Sistem Statistik Nasional yang dilaksanakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) di The Stone Hotel, Legian Bali. Dalam kesempatan ini, Kepala Diskominfo-SP Sulsel didampingi oleh Kepala Bidang Statistik dan Fungsional Statistik pada Diskominfo-SP Sulsel. 

Kegiatan yang digelar mulai tanggal 9 hingga 12 Juli 2024 ini diikuti oleh BPS Provinsi se Indonesia, Kepala Diskominfo Provinsi dan Kabupaten/Kota se Indonesia. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Deputi Bidang Metodologi dan Informasi Statistik (MIS) BPS Pusat, Imam Machdi.

Dalam kegiatan ini pula dihadirkan diskusi panel dengan narasumber dari Kementerian, diantaranya Kementerian Dalam Negeri, Kementerian PAN-RB, Kementerian Kominfo, dan Kementerian PPN/Bappenas.

Baca Juga : Pemerintah Provinsi Terus Berupaya untuk Menurunkan Stunting di Sulsel

Deputi Bidang Metodologi dan Informasi Statistik BPS, Imam Machdi menyampaikan terkait penguatan sistem statistik nasional untuk Indonesia Maju yang berdaulat. Berdasarkan UU Statistik, maka Lembaga yang dapat menghasilkan statistik resmi negara adalah penyelenggara statistik dasar dan statistik sektoral selama memenuhi 10 fundamental principles of official statistics. 

“Kolaborasi antara BPS dan K/L/D ditujukan untuk memperkuat sistem Statistik Nasional dan menghasilkan statistik resmi negara (official Statistics) yang obyektif, independen, berkualitas dan terpercaya,” jelas Imam Machdi. 

Sementara, Andi Winarno Eka Putra, menyampaikan, dari Dinas Kominfo-SP Sulsel turut hadir dan mendukung untuk kegiatan Kolaborasi Sistem Statistik Nasional. Diskominfo-SP Sulsel sendiri telah berkontribusi terkait pelaksanaan statistik sektoral dalam penata kelolaan dan sudah terintegrasi portal satu data dengan satu data Indonesia. 

Baca Juga : Evaluator Kemendagri Sebut Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan penandatanganan komitmen bersama antara Wali Data dan Pembina. 

#Pemprov Sulsel #Prof Zudan Arif Fakrulloh