RAKYATKU.COM - Dalam rangka menjaga kamtibmas di wilayah kota Makassar, berbagai terobosan yang telah di lakukan oleh Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Dr. Mokhamad Ngajib, yang bekerja sama dengan Walikota Makassar Ramdhan Pomanto dengan membentuk dewan lorong di setiap lorong yang ada di kota Makassar dan hal tersebut telah diwujudkan setiap kecamatan dan kelurahan.
Untuk lebih mengaktifkan dewan lorong tersebut, Polsek Bontoala menggelar kegiatan Silaturahmi dengan mengambil tema "Silaturahmi Kapolrestabes Makassar bersama Tripika, Dewan Lorong, lurah, Babinsa, bhabinkamtibmas dan Polisi RW Sekecamatan Bontoala" yang di laksanakan di Hotel Ramayana jalan Gunung Bawakaraeng Kota Makassar, Senin (13/05/2024) pagi.
Selain Kapolrestabes Makassar, giat silaturahmi tersebut turut pula di hadiri oleh, Camat Bontoala Andi Ahmad Muhajir, Danramil Bontoala Mayor inf. Jasmawan, Kapolsek Bontoala Kompol Muhammad Idris, Kabag Ops Polrestabes Makassar AKBP Darminto, Kasat Binmas Akpb Risman Sani, Kasi Humas Polrestabes Makassar AKP Wahiduddin, para lurah, para dewan lorong, Babinsa dan bhabinkamtibmas serta polisi RW Sekecamatan Bontoala.
Baca Juga : Personil Polsek Bontoala Gelar Binrohtal untuk Tingkatkan Keimanan dan Ketakwaan
Dalam sambutannya Kapolrestabes mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kesempatan silaturahmi yang dilaksanakan sehingga bisa bertatap muka.
Lebih lanjut Kapolrestabes mengatakan bahwa dewan lorong mempunyai tugas seperti apa yg diamanatkan oleh Walikota Makassar sebagai pengembang lorong wisata sehingga dapat mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
"Maksud dan tujuan adalah koordinasi dan komunikasi sudah berjalan serta kolaborasi harus lebih dioptimalkan untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam pemeliharaan kamtibmas," ujarnya.
Baca Juga : Libatkan 1000 Personil, Simulasi Pengamanan Pilkada Kota Makassar Pertontonkan Unjuk Rasa Ricuh
Dari data survey yang ada, terkait kamtibmas di Kota Makassar, adanya penurunan tindak Kriminalitas, di tahun 2022 sebesar 60,9% dan di tahun 2023 menjadi 82%.
“Itu membuktikan bahwa data yang ada mengalami penurunan tindak kriminalitas itu karena kerja sama dari semua pihak," ujarnya.
"Ini semua karena partisipasi masyarakat dalam hal menjaga Kamtibmas wilayah", sambungnya kembali.
Baca Juga : Pastikan Wilayah Aman dan Kondusif, Kapolsek Bontoala Laksanakan Patroli Dialogis
Selanjutnya Kapolrestabes mengatakan bahwa Program walikota yakni Jagai Anakta tidak berarti harus anak kandung, tetapi semua harus kita jaga, terlebih selaku orang tua punya tanggung jawab untuk menjaga, semua anak anak kita dan yang ada di sekitar kita.
"Saya punya target, untuk meniadakan perang antar kelompok di Makassar yang tentunya perlu dukungan dari semua pihak khususnya yang mempunyai peran penting di sini adalah para dewan lorong," ujar Kapolrestabes.
Harapan saya dewan lorong mempunyai peran aktif dalam hal bersama sama mengedukasi anak anak kita untuk menjaga Kamtibmas.
Baca Juga : Polsek Bontoala Laksanakan Jumat Curhat di Warkop, ini Tujuannya
"Kalau dewan lorong diberdayakan betul dalam hal menyelesaikan masalah atau jadi mediator dalam hal penyelesaian masalah," kunci Kapolrestabes.
Diakhir kegiatan Kapolrestabes Makassar menyempatkan diri foto bersama dan mengucapkan terimakasihnya atas kehadiran yang telah di laksanakan.