RAKYATKU.COM, PAREPARE - Manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau di Kota Parepare, Sulawesi Selatan, terus meningkatkan sistem pelayanannya.
Tidak hanya fokus pada penanganan kesehatan responsif, rumah sakit juga memperhatikan penyediaan makanan di dapur untuk pasien rawat inap.
Direktur RSUD Andi Makkasau, Renny Anggraeny Sari, memastikan ruangan dapur di rumah sakit tipe B ini memenuhi standar yang ditetapkan Kementerian Kesehatan (Kemenkes).
Baca Juga : TSM Tetap Hadir untuk Warga, Melayat ke Rumah Duka di Hari Kedua Usai Lebaran
"Ruang dapur terus kami tingkatkan bagaimana menjaga sterilisasinya. Aman sesuai standar kesehatan," ujarnya, Senin (29/5/2023).
Renny menjelaskan, dalam menjaga kebersihan dan keamanan dapur, pihaknya selalu melakukan beberapa tahap prosedur.
"Salah satunya kita lakukan sanitasi alat makan dan pencegahan kontaminasi makanan. Makanan dan minuman harus memenuhi syarat higiene. Ruangan dan sekitarnya kita bersihkan secara berkala," terangnya.
Baca Juga : Peletakan Batu Pertama Masjid Baburrahmah, Wali Kota Parepare: Perencanaan Harus Matang
Renny mengungkapkan, sebelumnya tim survei simulasi akreditasi tumah sakit dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) Kemenkes telah melakukan kunjungan ke RSUD Andi Makkasau.
Tim survei simulasi ini melakukan kunjungan untuk melihat langsung kondisi pelayanan dan kesiapan rumah sakit dalam memberikan pelayanan optimal kepada pasien.
Ketua tim survei, Budiharto, dalam keterangannya menyampaikan harapan kepada manajemen RSUD Andi Makkasau Parepare.
Baca Juga : Pemkot Parepare Komitmen Cegah Stunting, Wali Kota dan PKK Dukung Edukasi Gizi
Ia menjelaskan secara umum rumah sakit telah memenuhi persyaratan yang ditetapkan walaupun masih terdapat beberapa catatan yang perlu diperbaiki.