Selasa, 31 Januari 2023 10:52

Witan Sulaeman Resmi Gabung Persija Jakarta

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Witan Sulaeman resmi bergabung Persija Jakarta. (Foto: Twitter Persija Jakarta)
Witan Sulaeman resmi bergabung Persija Jakarta. (Foto: Twitter Persija Jakarta)

Witan Sulaeman akan memperkuat Persija Jakarta selama 3,5 tahun atau 42 bulan ke depan.

RAKYATKU.COM, JAKARTA - Witan Sulaeman resmi bergabung klub Liga 1, Persija Jakarta, usai meninggalkan klub Slovakia, AS Trencin.

Witan jadi pemain kelima yang didatangkan Macan Kemayoran. Penggawa tim nasional (Timnas) Indonesia itu jadi nama terakhir yang didaftarkan Persija menghadapi putaran kedua Liga 1 2022/2023.

"Witan akan memperkuat Persija selama 3,5 tahun atau 42 bulan ke depan," demikian bunyi pernyataan resmi Persija.

Baca Juga : PSM Makassar Gagal Raih Kemenangan Lawan Persija Jakarta di Laga Perdana BRI Liga 1 2023/2024

Tidak diketahui apakah Witan didatangkan secara gratis atau melalui mekanisme transfer. Witan diketahui dapat kontrak selama dua tahun di Trencin yang baru akan habis pada Juni 2024 nanti.

Selama di AS Trencin, Witan bermain sebanyak 14 kali, dengan koleksi empat gol dalam 458 menit bermain.

Witan sudah debut di Timnas Indonesia sejak usia 15 tahun tujuh bulan saat membela U-19. Pemain 21 tahun itu telah mempersembahkan Piala AFF U-22 2019, medali perak SEA Games 2019, dan runner up Piala AFF 2020.

#Witan Sulaeman #Persija Jakarta