Selasa, 03 Januari 2023 13:34

Mutasi Awal Tahun, Bupati Luwu Utara Lantik Direktur-Dewas Perumda hingga Kepsek

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pelantikan berlangsung di Aula La Galigo Kantor Bupati Luwu Utara, Senin (2/1/2022).
Pelantikan berlangsung di Aula La Galigo Kantor Bupati Luwu Utara, Senin (2/1/2022).

"Saya ingin kembali menegaskan bahwa rotasi adalah sesuatu yang biasa," kata Indah Putri Indriani, Bupati Luwu Utara.

RAKYATKU.COM, LUWU UTARA - Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, melantik sejumlah pejabat mengawali hari kerja di tahun baru 2023. Pelantikan berlangsung di Aula La Galigo Kantor Bupati Luwu Utara, Senin (2/1/2022).

Indah melantik direktur dan dewan pengawas perusahaan umum daerah (perumda), koordinator wilayah (korwil) pendidikan, kepala sekolah (kepsek), dan kepala pusat kesehatan masyarakat (puskesmas). Selain itu, mengukuhkan 24 pejabat fungsional hasil penyesuaian nomenklatur jabatan sesuai rekomendasi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) 21 Desember 2022.

"Saya ingin kembali menegaskan bahwa rotasi adalah sesuatu yang biasa. Selain untuk penyegaran terutama untuk UPT (unit pelaksana teknis) pendidikan juga untuk mengisi kekosongan," kata Indah.

Baca Juga : Jadi Inspektur Upacara HUT RI Ke-79, Bupati Liuwu Utara: Ini Tahun Terakhir Saya Memimpin Upacara Bendera

"Selalu saya ingatkan bahwa pendidikan memegang peranan yang sangat strategis, terutama dalam pembentukan karakter anak didik. Kalau bikin pintar itu cukup mudah, untuk itu PR-nya (pekerjaan rumah) adalah pembangunan karakter anak didik terutama dalam menghadapi era digitalisasi," imbuhnya.

Terlebih, Indah mengatakan, saat ini tengah dilakukan transformasi sistem pendidikan merdeka belajar yang tujuannya melahirkan anak didik yang kreatif, adaptif, dan inovatif.

"Anak didik yang tidak hanya memberi manfaat untuk dirinya sendiri, tapi juga untuk banyak orang. Sebab, kesuksesan sebuah negara atau daerah bukan karena pribadi-pribadi, tapi ditentukan oleh interaksi baik antar individu, keluarga, dan komunitas," bebernya.

Baca Juga : Bupati Luwu Utara Letakkan Batu Pertama Pembangunan DAK Fisik Pendidikan

Sementara itu, kepada lepala puskesmas yang baru dilantik, Indah menginstruksikan untuk memberi atensi terhadap masalah penurunan stunting di wilayah kerja masing-masing.

"Saya titip masalah stunting, ajak pemdes dan kader untuk bergerak bersama. Target kita, saya optimistis turun lagi. Dan diharapkan Lutra menjadi salah satu penyumbang penurunan prevalensi stunting di Sulsel (Sulawesi Selatan). Kita sudah on the track dari 2018, menjadi terendah kedua di Sulsel dengan penurunan di angka 18,5 persen bukan kerja yang mudah. Untuk itu tingkatkan kolaborasi dan terus mengembangkan inovasi layanan kesehatan," pesan Indah.

Terkait pengukuhan 24 pejabat fungsional, Indah mengatakan tidak ingin merugikan pihak mana pun.

Baca Juga : Feri Fadri Asal Bone Raih Podium I Masamba Run

"Hal ini sudah sesuai kebijakan mendagri untuk melakukan penyesuaian nomenklatur, harus disesuaikan dan disetarakan. Karena kalau kita tidak laksanakan, bisa berdampak pada pengembangan karir bapak/ ibu. Saya tidak mau merugikan bapak/ibu sekalian. Sekali lagi selamat kepada kita semua, saya berharap kerja-kerja bapak/ ibu ditahun ini dapat semakin baik dan lebih baik daripada tempat sebelumnya," harapnya.

 

#pemkab luwu utara #Indah Putri Indriani