Senin, 12 Desember 2022 12:59

95 Calon Deklarasi Pilkades Damai, Bupati Barru: Harus Siap Menang dan Kalah

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Barru, Suardi Saleh.
Bupati Barru, Suardi Saleh.

Bupati Barru, Suardi Saleh, mengatakan deklarasi damai ini jangan dilihat sebagai formalitas semata. Akan tetapi, betul-betul dipahami dan dilaksanakan dengan baik.

RAKYATKU.COM, BARRU - Sebanyak 95 calon kepala desa (cakades) dari 28 desa sepakat menandatangani deklarasi pemilihan kepala desa (pilkades) damai. Mereka berjanji akan mewujudkan situasi kondusif selama masa pilkades. Bupati Barru, Suardi Saleh, berpesan untuk siap menang ataupun kalah.

Penandatanganan deklarasi damai dilakukan dihadapan Bupati Barru, Suardi Saleh, dan disaksikan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), dan para pimpinan kepala daerah lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barru, di halaman Kantor Bupati Barru, Senin (12/12/2022).

Sekadar diketahui, pilkades akan berlangsung pada 19 Desember 2022 mendatang.

Baca Juga : BLT-DD Cair! 60 Keluarga di Desa Siddo Terima Bantuan Rp300.000

"Saya berharap para calon kades dan pendukungnya dapat menjaga kondusivitas wilayahnya agar pelaksanaan pilkades serentak terlaksana dengan aman, tertib, dan damai. Tidak mudah terprovokasi," ujar Suardi.

Suardi mengatakan, dengan diadakanya deklarasi damai dalam pilkades serentak jangan dilihat sebagai formalitas semata. Akan tetapi, betul-betul dipahami dan dilaksanakan dengan baik.

Ia juga menyampaikan pesan pada calon kepala desa agar selalu siap dan legawa menerima apa pun hasilnya nanti.

Baca Juga : Duka Mendalam Pemkab Barru, Bupati Lepas Jenazah Almarhum Kadis Dukcapil

"Pada seluruh calon kepala desa, saya harap dapat selalu siap dan legawa dengan hasilnya nanti. Persiapkan diri sebaik mungkin menerima keputusan. Kita harus selalu siap, yaitu siap menang dan siap menerima kekalahan," pesannya.

Penulis : Achmad Afandy
#Pemkab Barru #suardi saleh #Pilkades Barru