Sabtu, 08 Oktober 2022 08:15

Tragedi Kanjuruhan, Presiden Jokowi Pastikan Indonesia Tidak Kena Sanksi FIFA

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Presiden Joko Widodo (Jokowi). (Foto: BPMI Setpres)
Presiden Joko Widodo (Jokowi). (Foto: BPMI Setpres)

FIFA bersama dengan pemerintah Indonesia akan membentuk Tim Transformasi Sepak Bola Indonesia.

RAKYATKU.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan Indonesia tidak terkena sanksi dari FIFA terkait tragedi di Stadion Kanjuruhan. Hal ini berdasarkan surat dari FIFA.

"Kemarin saya menerima surat dari FIFA sebagai tindak lanjut hasil pembicaraan saya dengan Presiden FIFA, Giani Infantino, 3 Oktober lalu. Berdasar surat itu, alhamdulillah sepak bola Indonesia tidak dikenakan sanksi oleh FIFA," kata Jokowi dalam video yang diunggah Sekretariat Presiden di YouTube, Jumat (7/10/2022).

Jokowi mengatakan, sebagai bentuk tindak lanjut atas tragedi Kanjuruhan, FIFA bersama dengan pemerintah Indonesia akan membentuk Tim Transformasi Sepak Bola Indonesia. "FIFA akan berkantor di Indonesia selama proses tersebut," katanya.

Baca Juga : Pj Gubernur Bahtiar Dipanggil Presiden Jokowi, Paparkan Rencana Pembangunan Sulsel

Tragedi terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang pada 1 Oktober lalu. Akibat tragedi ini, 131 orang meninggal.

Mencegah tragedi Kanjuruhan terjadi lagi, Indonesia, FIFA, dan AFC akan berkolaborasi dalam lima hal. Pertama, membangun standar keamanan stadion di Indonesia.

Kedua, memformulasikan standar protokol dan standar pengamanan yang dilakukan oleh pihak kepolisian berdasar standar keamanan internasional.

Baca Juga : Pj Gubernur Bahtiar Semobil dengan Presiden Jokowi, Laporkan Perkembangan Sulsel

Ketiga, akan melakukan sosialisasi dan diskusi dengan klub bola di Indonesia, termasuk perwakilan suporter untuk dapat saran dan masukan serta komitmen bersama.

Keempat, mengatur jadwal pertandingan yang memperhitungkan potensi risiko yang ada. Kelima, pendampingan dari para ahli di bidangnya.

#Joko Widodo #Tragedi Kanjuruhan #FIFA