Minggu, 05 Juni 2022 20:05

Kebakaran Gudang Kontainer di Bangladesh, 49 Tewas dan 300 Orang Terluka

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang berkobar di fasilitas penyimpanan peti kemas di Sitakunda, sekitar 40 km (25 mil) dari pelabuhan utama Chittagong [Foto: Al Jazeera/AFP]
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang berkobar di fasilitas penyimpanan peti kemas di Sitakunda, sekitar 40 km (25 mil) dari pelabuhan utama Chittagong [Foto: Al Jazeera/AFP]

"Jumlah korban tewas telah meningkat menjadi 49," kata Elias Chowdhury, kepala dokter Chittagong

RAKYATKU.COM -- Sedikitnya 49 orang tewas dan lebih dari 300 lainnya luka-luka setelah kebakaran hebat melanda sebuah gudang kontainer di tenggara Bangladesh.

Kebakaran terjadi di fasilitas kontainer pada Sabtu malam (4/6/2022) di Sitakunda, 40 km (25 mil) dari kota pelabuhan Chittagong yang memicu beberapa ledakan.

"Jumlah korban tewas telah meningkat menjadi 49," kata Elias Chowdhury, kepala dokter Chittagong kepada Al Jazeera, Minggu (5/6/2022).

Baca Juga : Lupa Matikan Kompor Saat Masak Telur, Dua Rumah di Wajo Ludes Terbakar

Dia menambahkan bahwa lebih dari 300 orang terluka dalam kobaran api dan setelah terjadinya ledakan susulan.

Termasuk yang terluka dan tewas dalam kebakaran ini adalah petugas pemadam kebakaran pada saat berjuang memadamkan api

"Enam petugas pemadam kebakaran termasuk di antara mereka yang tewas dan sedikitnya 21 petugas pemadam kebakaran yang berada di lokasi berusaha memadamkan api, terluka," kata Brigjen MD Main Uddin, direktur jenderal Pemadam Kebakaran dan Pertahanan Sipil.

Baca Juga : Kerugian Ditaksir Miliaran, Kebakaran 6 Rumah Ratah Tanah di Jeneponto

Mohammed Manzurul Islam dari Bulan Sabit Merah Bangladesh mengatakan penyebab kebakaran adalah wadah yang penuh dengan bahan kimia hidrogen peroksida, yang menyebar ke wadah lain termasuk wadah yang menampung pakaian.

“Masalahnya adalah petugas pemadam kebakaran [yang tiba lebih dulu di tempat kejadian] tidak tahu ada bahan kimia. Mereka mengira itu api kecil. Apa yang saya dengar dari rekan-rekan kami adalah bahwa suara ledakan terdengar dari dua hingga tiga mil,” ucapnya.

Sumber: Al Jazeera.

Baca Juga : Kebakaran Sekitar 3 Hektar, Pemadaman Hutan Pinus Malino Masih Diupayakan

 

#kebakaran #Gudang kontainer #Bangladesh