Minggu, 29 Mei 2022 18:34

Halalbihalal KEMAWA, DSSMO: Kita Ambil Peran Dalam Pembangunan Wajo

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Halalbihalal KEMAWA, DSSMO: Kita Ambil Peran Dalam Pembangunan Wajo

DSSMO mengatakan sesuai dengan tema halal bihalal Masseddi Palesui Sengereng ri Tana Wajo (Bersatu Kembalikan Kenangan/Kerinduan di Tanah Wajo), tentunya tujuan dari halal bihalal ini adalah silaturahmi masyarakat Kabupaten Wajo.

RAKYATKU.COM, WAJO - Desi Susanti Sutomo atau akrab disebut DSS'MO bersyukur dapat mengambil peran dalam perkembangan Kabupaten Wajo.

Dengan melalui amanah yang di embannya sebagai Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan dari fraksi partai NasDem, perwakilan dari Kabupaten Wajo dan Kabupaten Soppeng, ia telah menyalurkan sejumlah bantuan baik melalui APBD.

Diantaranya bidang pertanian, bantuan masjid, infrastruktur, pendidikan, dan sejumlah bantuan sosial lainnya secara pribadi diantaranya perbaikan jalan lingkungan dan listrik, yang merupakan kewenangan dari Kabupaten,serta bantuan sosial lainnya.

Baca Juga : Hardiknas 2024 di Wajo, Dimeriahkan Senam Massal, Jalan Sehat, Lomba Seni hingga Pameran

Hal tersebut di kemukakan saat dimintai pandangan sebagai legislator muda di DPRD Provinsi Sulsel, terkait halal bihalal KEMAWA bersama Pemda Kabupaten Wajo, Sabtu, (28/5/2022) di graha pena Makassar, yang dihadiri oleh masyarakat dan tokoh-tokoh masyarakat Kabupaten Wajo.

DSSMO mengatakan sesuai dengan tema halal bihalal Masseddi Palesui Sengereng ri Tana Wajo (Bersatu Kembalikan Kenangan/Kerinduan di Tanah Wajo), tentunya tujuan dari halal bihalal ini adalah silaturahmi masyarakat Kabupaten Wajo.

"Dan tujuan lainnya tentunya harapan kita semua, masyarakat Kabupaten Wajo baik yang berkiprah di luar dan di dalam Kabupaten Wajo, bersatu untuk membangun Kabupaten Wajo demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Wajo," pungkas DSSMO.

Penulis : Abd Rasyid. MS
#DSSMO #Anggota DPRD Sulsel #pemkab wajo