RAKYATKU.COM - Tim putra Indonesia akan menjalani laga melawan India pada final Piala Thomas 2022. Laga bakal berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Ahad siang (15/5/2022) waktu Indonesia.
Indonesia melangkah ke final setelah mengalahkan Jepang 3-2. Indonesia sesungguhnya bisa saja menyelesaikan laga lebih cepat usai Anthony Sinisuka Ginting dan pasangan Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo memetik kemenangan.
Akan tetapi, Indonesia yang hanya memerlukan satu poin lagi untuk memastikan diri ke final justru menelan kekalahan pada dua sektor.
Baca Juga : Menpora Apresiasi Perjuangan Tim Bulu Tangkis Indonesia meski Gagal Juara Piala Thomas 2022
Kekalahan tim Indonesia datang melalui Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Rain Ardianto.
Laga pun harus berlanjut ke partai terakhir karena skor antara Indonesia melawan Jepang menjadi imbang 2-2.
Pada partai pemungkas, Indonesia menurunkan Shesar Hiren Rhustavito, sementara Jepang diwakili Kodai Naraoka.
Baca Juga : Selamat! India Juara Piala Thomas 2022
Shesar mampu memenangi pertandingan penentuan itu melalui permainan dua gim langsung dengan skor 21-17 dan 21-11.
Indonesia akan menghadapi perlawanan India yang sukses ke final usai mengalahkan Denmark dengan skor 3-2.
Sementara, Piala Uber 2022 bakal mempertandingkan Korea Selatan melawan China di Impact Arena pada Sabtu (14/5/2022) mulai pukul 14.00 Wita. (*)