RAKYATKU.COM, -- Real Madrid berhasil mengalahkan Sevilla dalam laga lanjutan Laliga Spanyol pekan ke-32. Los Blancos menang dengan skor 3:2.
Pertandingan antara Real Madrid melawan Sevilla berlangsung di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Senin (18/4/2022) dini hari WITA.
Karim Benzema mencetak gol penentu kemenangan saat Real Madrid bangkit dari ketertinggalan dua gol untuk mengalahkan Sevilla.
Baca Juga : Real Madrid Resmi Umumkan Kepergian Benzema
Los Nervionenses mengejutkan Los Blancos setelah mencetak dua gol cepat di babak pertama melalui tendangan bebas Ivan Rakitic pada menit ke-21 dan tendangan jarak dekat Erik Lamela pada menit ke-25.
Anak asuh Ancelotti baru bisa membalas satu gol di awal babak kedua saat pertandingan baru berjalan lima menit melalui Rodrygo.
Rodrygo berhasil memanfaatkan umpan Daniel Carvajal untuk membawa Madrid memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2.
Baca Juga : Jadi Korban Rasisme di Mestalla, Kartu Merah Vinicius Junior Dicabut, Valencia Didenda
Los Blancos berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-82 melalui pemain pengganti Nacho yang berhasil menyelesaikan umpan silang Dani Carvajal.
Benzema kemudian membawa Real Madrid meraih kemenangan setelah mencetak gol pada menit injury time.
Laga Sevilla vs Real Madrid yang berakhir dengan skor 2-3 membuat Los Blancos semakin menjauh di klasemen sementara LaLiga Spanyol musim 2021/2022.
Baca Juga : Real Madrid Tersingkir, Final Liga Champions Pertemukan Manchester City vs Inter Milan
Real Madrid unggul 15 poin di puncak klasemen dengan enam pertandingan tersisa. Los Blancos telah mengumpulkan 75 poin dan Sevilla di peringkat ketiga mengemas 60 poin sama dengan Barcelona yang menempati posisi kedua.