Selasa, 05 April 2022 17:00

Indahnya Berbagi di Bulan Ramadhan, PDAM Makassar Pasang Tandon di Beberapa Mesjid

Trio Rimbawan
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Petugas PDAM Makassar pasangi Tandon Air di beberapa mesjid di kota Makassar.(5/4/4).
Petugas PDAM Makassar pasangi Tandon Air di beberapa mesjid di kota Makassar.(5/4/4).

Program bantuan ini memang sudah kami rencanakan sebelumnya karena kami tau bahwa masih ada daerah yang tekanan dan Supply airnya masih kurang khususnya Rumah Ibadah yang pemakaian saat Bulan Ramadhan pasti akan meningkat."lanjut Beni.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR-Kegembiraan menyambut bulan suci Ramadhan dirasakan oleh semua umat Islam di seluruh dunia termasuk di Indonesia dan juga warga Kota Makassar tentunya. Mereka, akan berlomba-lomba melakukan ritual keagamaan untuk mendapatkan pahala di bulan nan suci ini.

Akan tetapi beda halnya dengan adanya beberapa Masjid yang saat Ramadhan kondisi air yang mereka rasakan sangat terbatas, bahkan kadang tidak ada sama sekali sehingga jemaah yang akan beribadah sangat kesulitan untuk mengambil air Wudhu.

Hal inilah yang meninisiasi Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar memberikan bantuan berupa penempatan Tandon dan pengisian air bersih yang akan dipergunakan untuk berwudhu di beberapa Masjid yang kesulitan pasokan air bersih.

Baca Juga : Pipa PVC 200mm Bocor di Paccerakkang, Volume Air PDAM Berkurang di Beberapa Daerah

Dikonfirmasi mengenai hal tersebut, Penjabat Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar, Beni Iskandar menyampaikan bahwa ini masih dalam program Ramadhan Indahnya Berbagi.

"Jadi memang di Bulan Ramadhan ini, kami menempatkan 2 Buah Tandon dimasing-masing Masjid yang tujuannya dapat memudahkan Warga yang akan melakukan Ibadah Shalat Fardhu dan Tarwih. Ini khusus untuk Masjid yang kurang tekanan airnya." ujar Beni.

Dia mengaku bahwa program tersebut telah direncanakan jauh hari sebelum masuk ramadhan.

Baca Juga : Hujan Mulai Turun, Produksi Air Bersih Makassar Mulai Membaik

"Program bantuan ini memang sudah kami rencanakan sebelumnya karena kami tau bahwa masih ada daerah yang tekanan dan Supply airnya masih kurang khususnya Rumah Ibadah yang pemakaian saat Bulan Ramadhan pasti akan meningkat."lanjut Beni.

Untuk saat ini sudah ada 2 masjid dipasangi tandon kapasitas 1 kubik dan masing-masing masjid mendapat 2 tandon.

"Hari ini sudah kita Pasang di 2 Masjid masing-masing 2 tandon dengan kapasitas 1 Kubik pertandon, di daerah Pampang dan Pannampu dan akan ditambah lagi di beberapa Masjid didaerah Timur Kota Seperti di Blok belakang BTP. Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan membantu Masyarakat kita untuk melaksanakan ibadah di Bulan yang suci ini, "tutupnya.

#PDAM makassar #Bulan Ramadan #Beni iskandar