Jumat, 18 Maret 2022 23:04

Safari Jumat di Takkalasi, Bupati Barru Titip Pesan Makmurkan Masjid

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Barru, Suardi Saleh, di Masjid At Taawun, Kelurahan Takkalasi, Kecamatan Balusu, Jumat (18/3/2022).
Bupati Barru, Suardi Saleh, di Masjid At Taawun, Kelurahan Takkalasi, Kecamatan Balusu, Jumat (18/3/2022).

“Jemaah masjid itu wajib menjaga kebersihan karena dengan melakukan hal ini berarti kita telah menjalani salah satu amanah dari Allah subhanahu wa taala bahwa kebersihan itu merupakan sebagian dari nilai keimanan,” kata Suardi.

RAKYATKU.COM, BARRU - Bupati Barru, Suardi Saleh, hampir tiap pekan secara bergilir melakukan safari Jumat dari masjid ke masjid.

Jumat pekan ini (18/3/2022), Suardi ikut berjemaah di Masjid At Taawun, Kelurahan Takkalasi, Kecamatan Balusu.

Dalam safari Jumat ini, Suardi menitip pesan ke jemaah agar dalam menyambut bulan suci Ramadan tetap menjaga kesucian dan kebersihan masjid.

Baca Juga : Bupati Barru Tekankan Pentingnya Suara Anak dalam Pembangunan Daerah

“Jemaah masjid itu wajib menjaga kebersihan karena dengan melakukan hal ini berarti kita telah menjalani salah satu amanah dari Allah subhanahu wa taala bahwa kebersihan itu merupakan sebagian dari nilai keimanan,” kata Suardi.

Selain itu, kata Suardi, para jemaah harus tetap menjaga hubungan silaturahmi kepada masyarakat agar kehidupan selalu dalam keadaan damai. Ia juga mengajak bersama-sama memakmurkan masjid.

“Apalagi kita akan menyambut bulan suci Ramadan, maka menjaga kebersihan dan menjalin silaturahmi harus tetap terjalin dengan baik,” terangnya. (*)

Penulis : Achmad Afandy
#Pemkab Barru #suardi saleh