Selasa, 08 Februari 2022 13:53

Walikota Makassar, Danny Pomanto Terkonfirmasi Positif Covid-19

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Danny Pomanto
Danny Pomanto

Minggu malam saya mengalami demam dengan keluhan berat di tenggorokan. Pada saat itu pula kami melakukan PCR test. Hasilnya, Senin malam kami terkondisikan positif"

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Walikota Makassar, Danny Pomanto terkonfirmasi positif. Hal ini seperti disampaikan Danny Pomanto dalam video berdurasi 1 menit 30 detik yang beredar

Dalam video tersebut Danni mengatakan awalnya merasakan demam tinggi.

"Minggu malam saya mengalami demam dengan keluhan berat di tenggorokan. Pada saat itu pula kami melakukan PCR test. Hasilnya, Senin malam kami terkondisikan positif ," kata Danny dalam video tersebut.

Baca Juga : Calon Wakil Gubernur Sulsel, Azhar Arsyad Berikan Masukan ke KPU untuk Debat Kedua

Olehnya itu, Danny menghimbau masyarakat yang telah melakukan kontak dengannya untuk segerah melakukan testing

"Untuk itu izinkan saya menyampaikan yang pertama, pada saudara-saudaraku yang bertemu dengan kami tiga atau empat hari sebelumnya agar melakukan testing baik di puskesmas terdekat ataupun secar mandiri," tambahnya.

"Yang kedua pelayanan publik Kota Makassar tetap berjalan dengan baik yang insyaallah akan dipimpin ibu Wawali akan tetapi pelayanan publik atau keluhan masyarakat yang biasa kami lakukan menerima tamu pagi sore dan malam hari di Amirullah kami belum bisa lakukan hingga sampai pada saat kami pulih," lanjut Danny.

Baca Juga : Pasca Debat, Cawagub 01 Sulsel Akan Kampanye Terbatas di Pangkep

Danny juga menghimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi dosis lengkp untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.

"Yang ke tiga, ternyata dosis lengkap dua dosis inilah yang membuat kami terkonfirmasi positif dengan CT yang cukup tinggi. Kami mengalmi Covid sebelumnya, kami CT 13. Sekarang CT 33, maka dengan itu kami menghimbau kepada seluruh masyarakat lengkapi vaksinasi kita dengan dosis dua, bahkan boster. insyaallah itu akan mampu menahan laju perkembangan gelombang ke tiga Covid-19 di kota Makassar. Mohon doanya agar semua bisa berlangsung dengan baik," jelas Danny.

#Walikota Makassar #danny pomanto #Covid-19