RAKYATKU.COM - Laga Kamerun melawan Komoro pada babak 16 besar Piala Afrika 2021 di Stade Olembe, Yaounde, Selasa (25/1/2022) dini hari waktu Indonesia, memakan korban. Enam orang penonton tewas dan 40 orang cedera karena terinjak-injak dalan insiden jelang laga.
Dilansir Sky Sports, peristiwa terjadi akibat desak-desakan antara suporter yang ingin masuk ke stadion jelang laga. Gubernur Wilayah Tengah Kamerun, Naseri Paul Biya, mengatakan kemungkinan ada lebih banyak korban akibat peristiwa ini.
Pihak perwakilan rumah sakit terdekat mengatakan telah menerima sedikitnya 40 orang terluka akibat desak-desakan itu.
Baca Juga : Hasil Piala Dunia: Kamerun vs Serbia 3-3
"Beberapa yang terluka dalam kondisi putus asa. Kami harus mengevakuasi mereka ke rumah sakit khusus," kata Olinga Prudence, seorang perawat di sebuah rumah sakit.
Keterangan dari pihak terkait, setidaknya 50 ribu orang mencoba untuk masuk ke stadion menyaksikan laga Kamerun melawan Komoro. Stade Olembe sendiri berkapasitas 60 ribu penonton. Namun, kapasitas stadion dibatasi tidak boleh lebih dari 80 persen di tengah pandemi COVID-19.
Kamerun keluar sebagai pemenang pada laga ini. The Indomitable Lions lolos usai menang tipis 2-1. Mereka jadi tim keempat yang melangkah ke perempat final setelah Gambia, Tunisia, dan Burkina Faso. (*)