Rabu, 05 Januari 2022 14:33

Silaturahmi dengan Tomas, Camat Tamalanrea Sosialisasikan Program Wali Kota Makassar

Trio Rimbawan
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Camat Tamalanrea,  Andi Salman Baso lakukan silaturahmi bersama tokoh masyarakar di Kelurahan Parangloe, Rabu, (5/1/22).
Camat Tamalanrea, Andi Salman Baso lakukan silaturahmi bersama tokoh masyarakar di Kelurahan Parangloe, Rabu, (5/1/22).

Andi Salman berharap pihaknya mampu melakukan pelayanan prima kepada masyarakat khususnya di wilayah kecamatan Tamalanrea. Selain itu program 100 persen vaksinasi di Makassar segera terealisasi dengan baik.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR-Rabu, 5 Januari 2022, Camat Tamalanrea, Andi Salman Baso melakukan silaturahmi di kelurahan-kelurahan yang masuk wilayah Kecamatan Tamalanrea.

Andi Salman mengatakan, kegiatan silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat (Tomas) tersebut merupakan agenda awal baginya yang baru saja dilantik beberapa waktu lalu sebagai camat.

Dia mengaku sambil bersilaturahmi ia juga memperkenalkan program-program Wali Kota Makassar, seperti program vaksinasi.

Baca Juga : ICA Sulsel Gelar Lomba Masak dan Lomba Makan Mie Goreng. Salah Satu Pesertanya Camat Tamalanrea

"Hari ini saya melakukan kegiatan silaturahmi dikelurahan di Parangloe, Sekaligus kami memperkenalkan program wali kota, diantaranya, mempercepat program 100 persen vaksinasi di kota makassar. Setelah kelurahan Parangloe kami lanjutkan ke kelurahan lainnya lagi dinda. "kata mantan Lurah Tamalanrea Jaya ini.

Lanjut Salman, kedepan ia berharap pihaknya mampu melakukan pelayanan prima kepada masyarakat khususnya di wilayah kecamatan Tamalanrea.

"Insya Allah kedepan kami selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat."pungkasnya

Baca Juga : Sampaikan Program Pemkot Makassar, Camat Tamalanrea Safari Ramadhan di Mesjid Al Falah Kompleks We'sabe

 

#Camat Tamalanrea #Program Vaksinasi 100 Persen #Andi Salman Baso