RAKYATKU.COM,MAKASSAR--Setelah melalui proses yang panjang, pembangunan Stadion Mattoaging akhirnya memasuki tahap tender dini.
Hal itu dimulai dengan penanyangan pengumuman tender dini pembangunan Stadion Mattoaging di laman Sistem Pengadaan Secara Elektronik (SPSE) Biro Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Setda Provinsi Sulawesi Selatan per Jumat, (31/12/2021).
Aliansi Peduli Mattoaging yang terus mengawal pembangunan stadion ini memberikan apresiasi kepada pemrov Sulsel dengan adanya keterbukaan informasi mengenai tindak lanjut pembangunan stadion ini.
Baca Juga : Jelang Lebaran Idul Adha 1445 H, Penjabat Gubernur Sulsel Tinjau Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional
Muh Al Fajri selaku Jendral Lapangan Aliansi Peduli Mattoaging mengatakan dengan dimulainya lelang tender ini, dirinya berharap peletakan batu pertama bisa dilakukan awal tahun ini.
”Ini kan sudah mau lelang tender jadi mungkin seperti yang dikatakan Kadispora Sulsel untuk lelang tendernya tidak lama-lama, jadi kami harap sebelum bulan tiga atau bulan dua sudah ada acara seremonial peletakan batu pertama,”kata Fajri kepada Rakyatku.com, Sabtu, (1/1/2022).
Ia pun mengaku akan terus mengawal pembagunan Stadion Mattoaging sampai selesai, sementara untuk desain dan bentuknya ia serahkan sepenuhnya ke pemrov.
Baca Juga : Festival Menari Sulsel: Dua Rekor MURI Berhasil Diraih
“Saya dan teman-teman akan kawal terus jangan sampai Mattoaging itu seperti Barombong. Apapun yang dilakukan pemrov untuk Mattoaging kami akan tetap mengawal,”tutur Fajri.