Jumat, 31 Desember 2021 07:46

Hasnah Syam Kunjungi Lokasi Kebakaran di Pacciro, Beri Motivasi dan Bantuan

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Penyerahan bantuan kepada korban kebakaran di Pacciro, Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Penyerahan bantuan kepada korban kebakaran di Pacciro, Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Bantuan berupa sembako yang diserahkan adalah amanah dari program Sedekah Jumat Berkah para anggota TP PKK Barru, sedangkan bantuan dana tunai dari pribadi Hasnah Syam.

RAKYATKU.COM, BARRU - Musibah kebakaran pada pertengahan Desember lalu menimpa beberapa rumah warga di Pacciro, Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (Sulsel). Sedikitnya 5 unit rumah terbakar yang 2 di antaranya ludes.

Musibah ini menjadi perhatian semua pihak, tidak terkecuali Ketua TP PKK Barru, Hasnah Syam, yang menyempatkan diri berkunjung ke lokasi bekas kebakaran.

Srikandi Nasdem ini bersama dengan beberapa anggota TP PKK Barru menemui korban untuk menyalurkan bantuan.

Baca Juga : Anjangsama TP PKK Barru, Bagikan Bantuan untuk Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial

"Musibah adalah ujian bersama. Bukan saja bagi korban, tapi kita semua. Karena itu, kami hadir di lokasi guna menguatkan jiwa dan memberi bantuan kepada keluarga korban," ucap Hasnah Syam, Jumat (31/12/2021).

Dirinya menyebut bantuan berupa sembako yang diserahkan adalah amanah dari program Sedekah Jumat Berkah para anggota TP PKK Barru, sedangkan bantuan dana tunai dari pribadinya.

Hasnah yang baru saja menerima anugerah sebagai Perempuan Inspirator Sulsel, berharap kehadirannya di tengah lokasi bekas kebakaran bisa menjadi penghibur duka dan mengurangi kecemasan korban.

Baca Juga : Sekda Barru Emosional Lepas Jenazah Hasnah Syam, Pj Gubernur Sulsel Pimpin Pemakaman

"Kita di Barru yang penuh berkah, insyaallah kami turut mendoakan agar semua diganti oleh-Nya dengan yang lebih baik, rezeki yang melimpah," harapnya.

Penulis : Achmad Afandy
#hasnah syam #TP PKK Barru